Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Turis Boleh Datang Lagi ke Sri Lanka

Sama seperti negara lain yang sudah mulai kembali menerima kedatangan turis, kini secara perlahan—namun pasti, Sri Lanka juga mulai menyambut turis dengan sejumlah syarat. Mulai dari wajib melampirkan hasil tes PCR Covid-19 negatif dalam waktu 72 jam atau Rapid Test dalam waktu 48 jam sebelum keberangkatan. Namun, anak-anak di bawah usia 12 tahun dibebaskan dari persyaratan ini. Untuk pelancong yang sudah divaksinasi lengkap tidak diwajibkan untuk melaksanakan karantina.

Namun, untuk pelancong yang tidak divaksinasi perlu melakukan tes setibanya di Sri Lanka. Selain itu, mereka juga harus dikarantina dan memesan hotel yang sudah ditetapkan oleh pemerintah selama delapan hari. Setibanya, turis tetap harus memakai masker di tempat umum dan di transportasi umum, serta menerapkan social distancing.

Baca juga: 8 Destinasi Memikat di Sri Lanka

Sebelum memasuki Sri Lanka, wisatawan harus melengkapi formulir Pernyataan Kesehatan Online, dan mengunggah dokumen vaksinasi dan hasil tes Covid-19 mereka, sebelum diberikan kode QR yang akan dipindai saat tiba di negara itu. Wisatawan diwajibkan membeli asuransi perjalanan yang direkomendasikan pemerintah Sri Lanka. Biaya asuransi hanya $12 USD untuk satu bulan pertanggungan hingga nilai $50.000, dan harus diaktifkan pada atau sebelum tanggal kedatangan pelancong.

Informasi selengkapnya, kunjungi etalkgov.com.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5