Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

8 Destinasi Wisata Favorit di Korea Selatan

Gangwon merupakan salah satu tempat ski terbaik di dunia.

Hiburan terbaik di Korea Selatan,” ujar Cho Taiyoung, “bersumber dari budaya, kuliner, dan warganya.” Duta Besar Korea Selatan untuk Indonesia ini membeberkan delapan tempat favorit di negaranya kepada Suhartina Sindukusumo.

Gangwon
Gangwon berada di kawasan perbukitan yang bertetangga dengan Provinsi Kangwon di Korea Utara. Tempat ini terkenal akan olahraga musim dinginnya, terutama ski. Reputasinya sudah mendunia di kalangan atlet. Pyeongchang, salah satu kota di Gangwon, bahkan sudah dinobatkan sebagai tuan rumah Olimpiade Musim Dingin 2018. “Gangwon juga kerap menjadi tempat rehat favorit warga Seoul berkat udara dan suasananya yang santai,” ungkap Cho.

Sejak 1953, tepian utara Gangwon berstatus zona demiliterisasi (DMZ). Kawasan perbatasan yang mengoleksi banyak pemandian air panas ini didedikasikan sebagai suaka konservasi alam. Untuk menelusuri lebih jauh sejarahnya, Cho menyarankan wisatawan mengikuti tur-tur bertema DMZ.

Busan selalu diserbu para penggemar film dan selebriti dunia tiap tahunnya.

Busan
Busan, kota terbesar kedua di Korea, tersohor akan festival filmnya: Busan International Film Festival (BIFF). Ajang yang dicetuskan 20 tahun silam ini, menurut Cho, merupakan “sebuah testimoni atas pentingnya status Busan dalam industri perfilman dunia.” Selain menjadi kota pertama di Korea yang memproduksi film, Busan kerap dijadikan lokasi syuting berkat lanskapnya yang lengkap, mencakup gunung, sungai, dan laut. BIFF umumnya berlangsung setiap Oktober. Ajang yang dihadiri ribuan orang ini menayangkan lebih dari 300 film dengan fokus karya-karya dari Asia. Tahun lalu, dua film Indonesia diputar perdana di Busan, yakni Aach Aku Jatuh Cinta karya Garin Nugroho dan Cinta yang Asu garapan Yosep Anggi.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5