Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kereta Orisinal Orient Express Dihidupkan Kembali

Bermodal sokongan dana dari Accor, sepur ikonis ini akan kembali menjelajahi rel yang membelah Eropa. (Foto: Xavier Antoinet)

Setelah hampir 140 tahun mati suri, kereta legendaris Orient Express akan dihidupkan kembali. Bermodal sokongan dana dari Accor, sepur ikonis ini akan kembali menjelajahi rel yang membelah Eropa.

Orient Express diluncurkan pada 1883. Kereta ini menghubungkan kota-kota utama di Eropa, mengangkut tokoh-tokoh besar semacam Tolstoy dan Mata Hari, juga pernah tampil dalam sejumlah film, termasuk Murder on the Orient Express.

Beberapa gerbong warisannya masih tersisa, terutama versi buatan 1920 hingga 1930- an. Mereka pernah melayani trayek jarak jauh Paris-Tokyo. Oleh Accor, gerbong versi inilah yang akan dihidupkan kembali.

Renovasinya ditangani oleh arsitek kondang asal Prancis, Maxime d’Angeac. Total ada 17 gerbong yang akan diperbaiki dan didandani ulang di Prancis. Mereka terdiri dari 12 gerbong penumpang, satu restoran, tiga lounge, dan satu van.

“Kelahiran kembali Orient Express adalah sebuah tantangan teknologi, memadukan kerja ilmiah, artistik, dan teknis, di mana seluruh proyek ini bisa dirangkum sebagai membuat karya seni,” ujar Maxime d’Angeac, dalam siaran persnya.

Rencananya, Orient Express versi baru ini akan mulai dioperasikan pada 2024, bersamaan dengan Olimpiade Paris. Kehadirannya akan melengkapi liga kereta-kereta wisata termewah di dunia, sekaligus memicu nostalgia babak-babak awal pariwisata dunia.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5