web analytics
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

IKEA dan Marriott Rilis Kerja Sama

Produsen furnitur asal Swedia, IKEA, bekerja sama dengan Marriott International melansir sebuah merek hotel di Eropa. Bernama Moxy Hotels, properti baru ini ditargetkan untuk menjaring pelancong muda—atau mereka yang berjiwa muda—dan diharapkan akan membuka 150 cabang di seluruh Eropa dalam 10 tahun ke depan. Untuk permulaannya, Inter IKEA menggelontorkan dana sebesar $500 juta sebagai biaya pembangunan 50 hotel pertama.

Berdasarkan keterangan persnya, Moxy Hotel dirancang untuk mewadahi para pelancong muda yang jumlahnya kian banyak dan menampilkan kombinasi antara desain contemporary stylish, pelayanan yang ramah, serta yang paling penting harga yang terjangkau. Namun, meskipun disokong oleh IKEA, bukan berarti semua furniturnya menggunakan produk perusahaan tersebut. Moxy Hotel akan mengisi tiap kamarnya dengan furnitur kelas atas serta peranti elektronik yang berorientasi muda seperti soket-soket di tempat strategis, iPod dock, jaringan koneksi internet Wi-Fi dan lain sebagainya. Properti pertama rencananya dibuka di Bandara Malpensa di Milan, Italia awal 2014.