Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Eksplorasi Destinasi Baru di Bandung

Detail
Bandung

Rute
Penerbangan ke Bandara Husein Sastranegara dilayani oleh AirAsia (airasia.com) dari Pekanbaru, Bali, dan Surabaya; serta Garuda Indonesia (garuda-indonesia.com) dari Bali dan Surabaya. Dari Jakarta, Bandung dapat dijangkau menaiki mobil atau Kereta Wisata (kereta-api.co.id) yang bisa disewa perorangan maupun rombongan.

Penginapan
Bandung mengoleksi banyak hotel jaringan asing berkualitas prima, salah satunya Sheraton Bandung (Jl. Ir. H. Juanda 390; 022/250-0303; sheratonbandung.com; mulai dari Rp1.162.500), properti senior yang baru saja merampungkan proyek renovasi. Jika mencari opsi yang lebih simpel dan intim, cicipi hotel butik, contohnya Cottonwood (Jl. Mustang B2/1A; 022/7511-91234; cottonwoodbandung.com; mulai dari Rp355.000) yang menempati rumah bergaya Eropa; atau Stevie G (Jl. Sersan Badjuri 72; 022/278-8465; stevieghotelbandung.com; mulai dari Rp595.000) yang menyuguhkan permainan mebel atraktif.

Makan & Minum
Bagi penikmat kopi tulen, Noah’s Barn (Jl. Garuda 39; 022/601-3215; noahsbarn.com) adalah kedai yang berjanji menjaga kemurnian kopi. Tapi jika kreasi modern yang dicari, kunjungilah Little Subway (Jl. Maulana Yusuf 2; 022/423-7414), gerai yang menerbangkan imajinasi ke stasiun bawah tanah New York, lalu menggoda lidah lewat suguhan unik semacam “Oreo goreng.” Saat sarapan di hotel terasa membosankan, nikmati menu-menu inovatif buatan Miss Bee Providore (Jl. Rancabentang 11A; 022/203-3613; missbeeprovidore.com).

Seni & Belanja
Musik menjadi tema desain dari produk-produk yang dijajakan UNKL347 (Jl. Trunojoyo 4; 022/420-0515; unkl347.com). Kita bisa berbelanja kaus, sofa, seprai, hingga perlengkapan dapur. Karya tangan-tangan terampil lokal juga bisa ditemukan di Pop Shop (Jl. Cimanuk 11; 022/727-5449), concept store yang menjajakan benda-benda unik seperti baju berdesain boho, pakaian renang bergaya 1960-an, hingga tas ransel. Bagi pencinta benda seni, Lawangwangi Creative Space (Jl. Dago Giri 99; 022/250-4065) menawarkan galeri yang rutin memamerkan karya perupa nasional dan asing.

Dipublikasikan perdana di majalah DestinAsian Indonesia edisi Nov/Des 2014 (“Balik Bandung”).

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5