by Yohanes Sandy 14 June, 2016
Destinasi Wisata Keluarga di Indonesia
BALI
Hiburan
Bali, kendati dikepung laut, ternyata sangat menyukai waterpark. Setidaknya ada empat taman rekreasi air di pulau ini, yakni New Kuta Green Park (newkutagreenpark.com), Splash Waterpark (splashbali.com), Waterbom (waterbom-bali.com), dan Circus Waterpark (circuswaterpark.com). Pengalaman yang berbeda disajikan Big Tree Farms (Jl. Raya Sibang Kaja, Desa Sibangkaja, Badung; 0361/8463-327; bigtreefarms.com), produsen cokelat yang bermukim di bangunan bambu dan menyediakan tur pabrik bagi Anda yang ingin mengenal metode pembuatan cokelat. Tur serupa ditawarkan saban hari oleh Pod Chocolate (Jl. Tukad Ayung, Carangsari, Badung; 0813-3738-8778; podchocolate.com). Uniknya, tur di sini bisa digabung dengan kunjungan ke Bali Elephant Camp dan wisata elephant trekking.
Seni & Budaya
Kelas budaya Bali, mulai dari seni tari hingga origami janur, ditawarkan banyak hotel. Tapi jika mendambakan pelatihan yang lebih intensif, Pondok Pekak Library (Monkey Forest Road, Ubud; 0361/976-194; pondokpekaklibrary.com) memiliki beragam kelas untuk mengajarkan seni tari, gamelan, lukis, serta pahat buah. Untuk berkenalan dengan kuliner lokal, ada banyak restoran yang ajek menggelar kelas memasak, salah satunya Bumbu Bali (Jl. Pratama, Tanjong Benoa; 0361/774-502; balifoods.com), tempat Anda mempelajari rahasia kelezatan ayam betutu, sate lilit, dan nasi goreng mawut. Kelas memasak di sini bergulir tiga kali per minggu dan dipandu oleh Heinz von Holzen, penulis buku Bali Unveiled: The Secrets of Balinese Cuisine; Step by Step Cooking: Balinese; serta Street Foods of Bali.
Outdoor
Jika anak Anda menggemari kisah The Jungle Book atau Tarzan, Bali Zoo (Jl. Raya Singapadu, Sukawati, Gianyar; 0361/294-357; bali-zoo.com) bisa mengajarkan mereka cara “berkomunikasi” dengan penghuni rimba melalui program pelatihan penjaga satwa dan pawang gajah. Kebun binatang ini juga menaungi waterpark, restoran yang bersanding dengan kandang singa, serta vila-vila yang berdiri di dekat sungai. Mempelajari tanaman di Bali Botanical Garden mungkin menjemukan bagi anak-anak, untuk itulah kebun raya ini melansir Bali Treetop Adventure (Candikuning, Bedugul, Tabanan; 0361/9340-009; balitreetop.com), zona bermain yang menampung beragam wahana menantang. Anda dan keluarga bisa meniti jembatan kayu, memanjat jala, serta meluncur dengan flying fox.>>