web analytics
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cari Jodoh di Udara

Sir Richard Branson, salah satu miliuner di dunia pemilik perusahaan Virgin Atlantic, memang genius. Di kala orang lain berpikiran untuk menghabiskan waktunya di pesawat sambil main video game atau sekadar mendengarkan musik di gadget, pria Inggris tersebut memiliki ide unik: kencan di udara. Branson baru saja merilis layanan Seat-to-Seat Delivery atau disebut juga Get Lucky untuk para anggota klub Mile High maskapai Virgin America.

Get Lucky memungkinkan Anda mengirim camilan, koktail, maupun makanan kepada penumpang lain yang dirasa telah mencuri perhatian Anda. Caranya: Anda cari tahu lokasi tempat duduknya dengan menggunakan peta digital di layar hiburan bangku Anda. Lalu gunakan kartu kredit Anda untuk memesan minuman atau camilan. Tak lama, pramugari akan mengantarkan pesanan kepada penumpang yang Anda taksir. Selanjutnya, bila ajakan kenalan berbalas, Anda bisa mengajaknya mengobrol melalui fitur seat-to-seat chat yang tersedia.