by Yohanes Sandy 20 June, 2014
Diagon Alley Harry Potter Dibuka 8 Juli
Kabar baik bagi para penggemar Harry Potter. Taman bermain Universal Studios Orlando telah merampungkan proyek perluasan The Wizarding World of Harry Potter. Mulai 8 Juli 2014, area baru bernama Diagon Alley tersebut bakal dibuka untuk umum. Memiliki luas delapan hektare ini memayungi sejumlah wahana dan toko suvenir, sebut saja Goblin Market, restoran, rollercoaster Harry Potter and the Escape from Gringotts, serta toko tongkat sihir. Rollercoaster Gringotts adalah bintang dari area bermain ini dan dilengkapi dengan animasi beresolusi tinggi, sistem kamera 3-D canggih, serta special effect mumpuni. Wahana canggih semacam itu adalah yang pertama dibangun oleh Universal Studios. Sementara itu, untuk menuju Diagon Alley, tamu bisa memanfaatkan moda transportasi kereta api Hogwarts Express. Kereta api uap tersebut akan membawa tamu dari stasiun King’s Cross di Universal Studio menuju stasiun Hogsmeade di Islands of Adventure, melewati replika daerah rural London. Guna menghibur penumpang, shuttle tersebut juga dilengkapi dengan film Harry Potter yang dibuat khusus dan berdurasi empat menit. Tiket masuk ke Universal Studios Florida dibanderol $96 per orang untuk dewasa serta $90 untuk anak-anak.
Informasi lebih lanjut, kunjungi Universal Studios Orlando.