Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

10 Acara Seru Awal Tahun Ini 

Turnamen tenis ATP Cup digelar selama 10 hari. (Foto: ATP Cup)

ATP Cup
Jadwal: 3-12 Januari 2020
Lokasi: Brisbane, Perth, & Sydney, Australia
Turnamen tenis diikuti oleh 24 tim nasional, termasuk Jerman, Prancis, Serbia, Argentina, Rusia, dan Amerika Serikat. Babak penyisihan grup bergulir pada 3-8 Januari di Brisbane, Perth, dan Sydney, sementara putaran final dipusatkan di Sydney pada 9-12 Januari. atpcup.com

Singapore Art Week menggelar lusinan pameran, tur seni, hingga festival cahaya menarik. (Foto: Gillman Barracks Art After Dark/National Arts Council of Singapore)

Singapore Art Week
Jadwal: 11-19 Januari 2020
Lokasi: Singapura
Pesta seni sembilan hari ini akan menampilkan beragam acara di beragam lokasi. Selain pameran, diskusi, dan presentasi, panitia menawarkan dua paket tur menyelami kekayaan seni lokal: AR.T Trail bersama MeshMinds Foundation; serta CBD Arts Trail oleh Singapore Chinese Cultural Centre. artweek.sg

Digelar lebih dari sebulan, Korea Grand Sale menghadirkan ratusan perusahaan yang akan memberikan potongan harga yang cukup besar pada pengunjung. (Foto: Visit Korea Year)

Korea Grand Sale
Jadwal: 16 Januari-29 Februari 2020
Lokasi: Korea Selatan
Selain diskon belanja, termasuk untuk makan dan menginap, Korea Grand Sale menawarkan sejumlah acara bertema K-Pop, contohnya Seoul Music Awards pada 30 Januari, serta kelas dansa bersama 1Million Dance Studio pada 13-27 Februari. Korea Grand Sale berlangsung di Seoul dan kota-kota utama di Negeri Ginseng. en.koreagrandsale.co.kr

Fringe World Festival digadang-gadang sebagai acara tahunan terbesar di Australia Barat. (Foto: Fringe World Festival/Jason Matz)

Fringe World Festival
Jadwal: 17 Januari-16 Februari 2020
Lokasi: Perth, Australia
Diklaim sebagai ajang tahunan terbesar di Western Australia, Fringe World menawarkan antara lain pentas dansa, lawak, kabaret, sirkus, dan teater. Acaranya disebar di sekitar 150 lokasi di Perth dan kawasan sekitarnya. fringeworld.com.au

Untuk kali pertama, Bon Iver akan singgah di Indonesia. (Foto: Bon Iver)

Konser Bon Iver
Jadwal: 19 Januari 2020
Lokasi: Jakarta
Untuk kali pertama, Bon Iver akan singgah di Indonesia. Bagian dari tur Asia 2019-2020, grup indie folk asal Amerika Serikat ini akan menggelar konser di Stadion Tenis Senayan, sebelum kemudian terbang ke Tokyo. boniver.org

Salah satu pertunjukan dalam World Buskers Festival.

World Buskers Festival
Jadwal: 23 Januari-16 Februari 2020
Lokasi: Christchurch, Selandia Baru
Wadah untuk mencari kejutan segar di dunia hiburan jalanan, World Buskers Festival akan menghidangkan 42 pertunjukan oleh 60 artis. Beberapa magnet utamanya ialah duet akrobat Sublimit asal Jepang; Big Festival Galas di Isaac Theatre Royal; serta grup kabaret Blanc de Blanc asal Las Vegas. breadandcircus.co.nz

Rhapsody Tour
Jadwal: 25-30 Januari 2020
Lokasi: Saitama, Osaka, & Nagoya, Jepang
Usai merampungkan babak pertama Rhapsody Tour di Amerika Utara, Queen dan Adam Lambert membuka perjalanannya di Asia pada Januari 2020. Setelah dua konser di Seoul, grup ini dijadwalkan tampil empat kali di tiga kota di Jepang: Saitama (25-26 Januari), Osaka (28 Januari), dan Nagoya (30 Januari). queenonline.com

Prosesi utama: parade obor di jalan-jalan kota. (Foto: Up Helly AA)

Up Helly Aa
Jadwal: 28 Januari 2020
Lokasi: Shetland, Skotlandia
Kerap dijuluki Viking Festival, Up Helly Aa menampilkan parade obor di jalan-jalan kota, disusul oleh ritus pembakaran replika kapal Viking. Hajatan tahunan ini digelar sejak akhir abad ke-19 di Shetland, kepulauan yang pernah menjadi basis pasukan Viking dalam penaklukan Norwegia dan Skotlandia. uphellyaa.org

Salah satu foto karya Ashley Gilbertson yang dipamerkan di Photo LA. (Foto: Photo LA/Courtesy of Monroe Gallery of Photography)

Photo LA
Jadwal: 30 Januari-2 Februari 2020
Lokasi: Santa Monica, AS
Bursa foto yang dipusatkan di Historic Barker Hangar ini akan diikuti oleh sekitar 70 galeri, diler, kolektif, museum, dan sekolah seni. Acara pendampingnya antara lain diskusi dan lokakarya, contohnya Questioning the Protocols of Display bersama Nina Strand; Digressions on the Photographic Narrative bersama Rebecca Lowery; serta kelas praktis bertema How To Protect Your Work in the Digital Age. photola.com

St. Moritz Gourmet Festival, ajang yang mendatangkan koki-koki berbakat dari banyak negara. (Foto: St. Moritz Gourmet Festival)

St. Moritz Gourmet Festival
Jadwal: 31 Januari-8 Februari 2020
Lokasi: St. Moritz, Swiss
Pada medio abad ke-19, St. Moritz memulai demam wisata ski di Pegunungan Alpen. Pada 1994, kawasan ini mencetuskan inisiatif baru untuk menjala segmen pencinta kuliner: St. Moritz Gourmet Festival. Tahun ini, bintang tamunya antara lain Lanshu Chen, Kamilla Seidler, dan Judy Joo. stmoritz-gourmetfestival.ch

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5