by Yohanes Sandy 19 February, 2018
Singapore Airlines Tawarkan WiFi Gratis
Singapore Airlines kini menawarkan koneksi internet gratis di udara untuk penumpang kelas bisnis, utama, dan anggota elite PPS Club. Layanan sonder bayar tersebut tersedia di seluruh armada Singapore Airlines yang sudah dilengkapi dengan fasilitas in-flight WiFi, termasuk Airbus 380, Boeing 777-300ER, dan armada terbaru mereka, Airbus 350.
Akan tetapi jangan berbahagia dulu. Pasalnya maskapai anggota aliansi Star Alliance tersebut menawarkan koneksi WiFi gratis itu dengan kuota data yang sangat terbatas. Penumpang kelas utama hanya akan mendapatkan alokasi kuota data gratis sebanyak 100 megabit sesaat setelah registrasi. Sedangkan penumpang kelas bisnis dan anggota PPS Club dapat menggunakan 30 megabit kuota internet tanpa bayar. (Sebagai gambaran, untuk mengecek surel atau sosial media selama kurang lebih 15 menit, Anda akan membutuhkan kira-kira 20 megabit data).
Saat kuota habis, penumpang dapat melanjutkan koneksi dengan membeli paket data yang selama ini sudah tersedia di penerbangan Singapore Airlines. Harganya paketnya pun beragam tergantung armada dan pihak penyedia internetnya. Umumnya, harga dibanderol mulai dari $4,99 untuk koneksi 30 megabit selama 30 menit hingga $29,99 untuk 500 megabit data (paket ini ditawarkan dengan harga diskon sebesar $19,99 hingga 28 Februari 2018).
Informasi lebih lanjut, kunjungi Singapore Airlines.