Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

The World in Pictures: Desember 2016

BANDA
Seorang remaja berdiri di tepi dermaga beton di Desa Wayer, Pulau Banda Besar. Di masa lalu, persisnya ketika Kepulauan Banda berstatus penghasil utama rempah dunia, wilayah Desa Wayer menampung salah satu basis pertahanan VOC di Hindia Timur.

Foto oleh Muhammad Fadli (muhammadfadli.com).

BELITUNG
Sejumlah perahu bersiap mengantarkan turis melompat dari satu pulau ke pulau lain di Belitung. Awalnya terkenal lewat novel karya Andrea Hirata tentang siswa-siswa sekolah rudin yang mengejar mimpi, Belitung merekah menjadi destinasi yang populer bagi pencinta wisata bahari.

Foto oleh Hanggi Tyo (instagram.com/hanggityo).

GUNUNG LAWU
Seorang pendaki di Gunung Lawu, menara alam yang berada di perbatasan antara Jawa Tengah dan Jawa Timur. Meski dihantui banyak kisah mistis, gunung yang meletus terakhir kali pada abad ke-19 ini senantiasa tercantum dalam sirkuit utama para pendaki di Indonesia.

Foto oleh Johannes P. Christo (jpchristo.net).

NHA TRANG
Seorang penjahit jaring nelayan di Pelabuhan Nha Trang di pesisir timur Vietnam. Menawarkan garis pantai yang panjang, resor-resor tepi laut, dan jalan-jalan yang relatif lengang, Nha Trang adalah kota wisata yang cukup populer di kalangan turis asing.

Foto oleh Raiyani Muharramah (raiyani.net).

SEMARANG
Menempati bekas lapangan olahraga, Polder Tawang memainkan peran vital sebagai pengendali rob di kawasan Kota Lama. Selain itu, polder ini menjalankan fungsi sampingan sebagai objek wisata. Lokasinya di seberang Stasiun Tawang, di antara gedung-gedung tua berlanggam Eropa.

Foto oleh Maya Sayekti (instagram.com/mbakmae).

TIONG BAHRU
Seorang kakek mengendarai sepedanya di Tiong Bahru,kompleks perumahan yang dikerek pada 1920-an di lahan bekas kuburan. Sekarang, Tiong Bahru merupakan area yang trendi sekaligus destinasi wisata sejarah bagi turis yang ingin melihat sepenggal wajah lawas Singapura.

Foto oleh Hafitz Maulana (instagram.com/haviz.maulana).

Untuk melihat foto-foto The World in Pictures lainnya, klik di sini.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5