web analytics
Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

The World in Pictures: April 2017

BALI
Dua orang wisatawan asing tengah menikmati sesi santai di Pantai Batu Bolong, Canggu, sementara di belakang mereka warga khidmat menggelar Melasti, yakni upacara penyucian diri dalam rangka menyambut hari raya Nyepi.

Foto oleh Muhammad Fauzy Chaniago (fauzychaniago.blogspot.co.id).

BELITUNG
Foto Presiden Soeharto dan Wakil Presiden Hamengkubuwono IX terpajang di ruang kelas SD Muhammadiyah Gantung di Belitung Timur. Bangunan sekolah replika ini sejatinya merupakan properti film Laskar Pelangi, tapi berkat kepopuleran film tersebut, banyak turis mendatanginya.

Foto oleh Toto Santiko Budi (totosantiko.com).

JAKARTA
Seorang santri berjalan di atas tanggul pemecah ombak yang telah kolaps di daerah Penjaringan, Jakarta Utara. Tempat ini memperlihatkan dua problem lingkungan akut yang terus menggerogoti Jakarta, yakni kenaikan permukaan air laut dan penurunan permukaan tanah.

Foto oleh Hanggi Tyo (instagram.com/hanggityo).

OKINAWA
Seorang pria melintasi hutan di Sefa-Utaki, petilasan sakral bagi orang-orang Ryukyuanyang merupakan penghuni asli Prefektur Okinawa, Jepang. Bersama delapan situs lainnya, seperti kastel dan monumen batu, Sefa-Utaki telah ditetapkan sebagai Situs Warisan Dunia.

Foto oleh Muhammad Fadli (muhammadfadli.com).

SINGAPURA
Instalasi berjudul Crystal Universe dalam pameran Future World: Where Art Meets Science yang bergulir di ArtScience Museum. Digarap bersama teamLab, kolektif seni multidisiplin asal Jepang, Future World menghadirkan beragam instalasi interaktif yang mengangkat elemen keseharian.

Foto oleh Fransisca Angela (fransiscangela.com).

SUMBA
Seorang anak di kampung adat Sumba di Wainyapusedang menadah air hujan. Banyak permukiman tradisional di Pulau Sumba, Nusa Tenggara Timur, belum memiliki sumber air bersih yang mumpuni, hingga banyak warga pun memilih menampung air hujan.

Foto oleh Tarko Sudiarno (instagram.com/tarkosudiarno).

Untuk melihat koleksi foto lainnya, klik di sini.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5