by Karina Anandya 11 June, 2021
Korea Sambut Turis yang Sudah Divaksin
Korea Selatan akhirnya resmi mengizinkan kedatangan turis asing ke negaranya secara bertahap mulai Juli 2021 mendatang. Sampai berita ini diturunkan, baru beberapa negara yang dibuka, yakni Singapura, Thailand, Taiwan, Guam dan Saipan. Persyaratan utama bagi calon pelancong adalah mereka telah menerima vaksin yang disetujui oleh pemerintah, yakni Pfizer, AstraZeneca, dan Moderna. Sayangnya Sinovac masih belum diizinkan, padahal sebagian besar warga Indonesia yang telah divaksin menggunakan vaksin Sinovac.
Inisiatif ini diharapkan dapat memicu dimulainya kembali arus wisatawan internasional pada masa transisi sebelum membentuk herd immunity sehubungan dengan meningkatnya tingkat vaksinasi di Korea yang telah mencapai 16,5 persen.
Baca juga: Turki Hapus Syarat Wajib PCR Bagi Turis
Pemerintah menargetkan hingga 14 juta orang—lebih dari seperempat dari 52 juta penduduk Korea Selatan, menerima suntikan pertama mereka pada akhir bulan ini, angka yang lebih tinggi dari yang dijadwalkan sebelumnya. Target pemerintah adalah melakukan vaksin pada 70% populasi pada September. Mereka yang telah menerima dosis vaksin COVID-19 pertama dapat melakukan pertemuan keluarga lebih dari delapan orang dan akan diizinkan untuk melepas masker saat berada di luar ruangan mulai Juli.
Selain itu, Korea juga bakal menghapus persyaratan karantina wajib 14 hari untuk pengunjung internasional dari negara-negara yang dianggap bisa menanggulangi penyebaran Covid-19. Tahun lalu, menurut data dari Layanan Informasi Statistik Korea, pariwisata Korea Selatan turun hingga lebih dari 85 persen—dari sekitar 17,5 juta pada 2019 menjadi 2,5 juta pada 2020.