Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

JetBlue Gunakan Selfie Sebagai Boarding Pass

Teknologi biometrik tampaknya sedang digila-gilai oleh beberapa maskapai dunia. Usai Delta Airlines merampungkan perampingan antrean penumpang di ‘meja’ bagasi, kini giliran JetBlue Airways yang mengemukakan metode serupa namun tak sama.

Mulai Juni 2017, maskapai berbujet rendah asal New York, Amerika Serikat tersebut bakal menggunakan layanan board in a snap saat melakukan check in di Bandara Internasional Logan menuju Bandara Internasional Queen Beatrix. Menariknya, penumpang cukup melakukan selfie di depan petugas untuk mengantongi boarding pass.

Foto secara otomatis terkoneksi dengan U.S. Customs and Border Patrol (CBP), yang menyesuaikan data penumpang dengan paspor dan nomor penerbangan. Sistem yang disebut selfie-boarding ini dilakukan untuk mengeliminasi proses pengecekan manual dan meminimalisir antrian panjang sebelum atau sesudah penerbangan. Jika sukses, bukan tak mungkin teknologi tersebut akan diimplementasikan di seluruh penerbangan maskapai AS.

Informasi selengkapnya kunjungi JetBlue.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5