Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Finlandia Buka Kelas ‘Menemukan Kebahagiaan.’ Biaya Trip Ditanggung Panitia 

Taman Nasional Koli di Finlandia, negara paling berbahagia di dunia versi World Happiness Report. (Foto: Harri Tarvainen/Business Finland)

Untuk keenam kalinya secara beruntun, Finlandia terpilih sebagai negara paling berbahagia di dunia versi World Happiness Report. Apa resepnya? Tiga bulan lagi, negara di utara Eropa ini ingin membagikannya.

Lewat lokakarya gratis bertajuk Masterclass of Happiness, biro pariwisata Visit Finland akan mengajak 10 orang untuk menemukan kebahagiaan, dengan cara lokal. Kelas akan berlangsung dari 12-15 Juni 2023 di Kuru Resort, sekitar 300 kilometer dari Helsinki, Ibu Kota Finlandia.

Dalam Masterclass of Happiness, mentor akan memandu peserta untuk menemukan keseimbangan dalam hidup. Kurikulumnya mencakup empat mata pelajaran, yakni alam dan gaya hidup; kesehatan dan keseimbangan; desain dan keseharian; serta makanan dan kesejahteraan.

Seorang pria lokal melakukan ice fishing di Helsinki, Ibu Kota Finland. (Foto: Carlos Grury Santos)

“Pertanyaan yang sering kami dengar: apa yang membuat kamu sangat bahagia?” ujar Heli Jimenez, Senior Director Business Finland, lembaga pemerintah yang menaungi Visit Finland, dalam siaran persnya. “Kami percaya kebahagiaan orang Finlandia bersumber dari kedekatan dengan alam dan gaya hidup yang membumi.

Pendaftaran Masterclass of Happiness dibuka hingga 2 April 2023, dengan syarat peserta berusia minimum 18 tahun. Anda bisa mendaftar seorang diri atau bersama teman atau pasangan. Jika terpilih, Visit Finland berjanji menanggung seluruh biaya perjalanan dan akomodasi.  

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5