by Yohanes Sandy 14 June, 2013
Aplikasi Ringkas British Airways
Bagi mereka yang sibuk dan dituntut untuk sering bepergian, boarding pass yang praktis dan mudah dicari adalah satu hal yang sangat membantu. Oleh karena itulah, British Airways bekerja sama dengan Apple mencari cara guna memangkas waktu mencari kartu yang sering terselip itu. Kini, para penumpang British Airways yang mengunduh mobile boarding pass melalu iPhone bisa langsung memasukkannya ke Passbook—dompet virtual kreasi Apple—dan secara otomatis akan terpasang di locked screen ponsel pintar tersebut selama tiga jam sebelum keberangkatan. Hal ini tentu memudahkan penumpang untuk mencari dan menunjukkannya ke petugas.
Passbook boarding pass ini sudah bisa dilayani di kurang lebih 100 bandara di dunia. Tiap bulannya, maskapai Inggris tersebut akan menambah jumlah bandara yang bisa menerima aplikasi digital ini. Aplikasi British Airways telah diunduh oleh lima juta pelanggan sejak diluncurkan pada 2008 silam.
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi britishairways.com
1 Comment
by Karoba Ayub
nice