by Karina Anandya 14 May, 2019
AirAsia Buka Rute Nonstop Phuket-Jakarta
Thailand masih menjadi salah satu lokasi liburan favorit bagi turis Indonesia. Menyikapi hal tersebut, AirAsia baru saja meluncurkan rute terbaru ke Negeri Gajah Putih. Mulai 2 Juli 2019, maskapai penerbangan berbiaya rendah itu akan membuka penerbangan nonstop dari Phuket ke Jakarta.
Dengan demikian, turis WNI tak perlu lagi mampir ke Kuala Lumpur apabila ingin berlibur ke Phuket. Dan sebaliknya, turis asal Thailand juga dapat memanfaatkan penerbangan ini untuk menyambung penerbangan ke Bali. Rute baru yang memakan waktu kurang lebih selama tiga jam tersebut akan dilayani tiga kali per pekan.
Diluncurkannya rute anyar ini menjadikan AirAsia sebagai satu-satunya maskapai yang melayani penerbangan nonstop Phuket-Jakarta. Penerbangan dari Bandara Internasional Phuket bakal lepas landas tiap Selasa, Kamis, dan Sabtu pukul 21:40 dan tiba pukul 01:00 di Jakarta. Sementara, rute dari Jakarta berangkat tiap Rabu, Jumat, dan Minggu pukul 01:25 dan tiba di Phuket pada pukul 04:20. Tiket dibanderol mulai dari Rp670.000 untuk satu kali perjalanan.
Baca juga: 5 Aktivitas Wajib di Phuket; AirAsia X Rilis Kerja Sama dengan Sony
Mengutip dari situs web resmi mereka, pihak AirAsia mengungkapkan bahwa keputusan ini merupakan upaya untuk meningkatkan frekuensi penerbangan kedua rute berdasarkan permintaan pasar yang terus meroket.
Informasi selengkapnya, kunjungi AirAsia.