Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

JW Marriot Kedua di Seoul

Marriott Hotels sepertinya menganggap tak cukup hanya memiliki satu properti di Seoul. Pada 6 Februari 2014, jaringan hotel internasional ini merilis properti keduanya di Ibu Kota Korea Selatan tersebut. Dibangun di distrik historis, JW Marriott Dongdaemun Square Seoul menaungi 170 kamar dengan kamar 19 Executive Sky View dan 15 suite yang menampilkan pemandangan Dongdaemun atau gerbang barat yang merupakan bagian dari benteng yang mengelilingi Seoul pada masa Dinasti Joseon. Selain dari kamar-kamar tersebut, panorama itu juga cocok dilihat dari Griffin Bar yang terletak di rooftop. Bagi tamu yang tinggal di kamar Executive Floor bisa menikmati camilan dan koktail serta pemandangan kota dari Executive Lounge secara sonder bayar. Eksterior dibalut dua warna dengan jendela-jendela bermotif geometris. Interiornya mengadopsi gaya modern dengan aplikasi warna abu-abu dan ungu. Piano dan kandil-kandil megah melengkapi kesan elegan hotel tersebut. Marriott selalu memilih kawasan elite untuk mendirikan propertinya. Properti pertama di Seoul terletak di Gangnam, kawasan kelas atas di sana.

279, Cheonggyecheon-ro; 82-2/2276-3000; JW Marriott Dongdaemun Square Seoul; from US$250.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5