by Yohanes Sandy 28 January, 2014
Tigerair Mandala Rangkul Cebu Pacific
Tigerair Mandala menandatangani kerjasama dengan Cebu Pacific, maskapai bujet terbesar di Filipina. Kedua maskapai tersebut akan berkolaborasi dalam hal komersial dan operasional untuk seluruh rute penerbangan internasional dan domestik ke Filipina dan sebaliknya. Saat ini rute internasional yang dilayani Tigerair Mandala adalah Singapura, Kuala Lumpur, dan Bangkok. Dengan hadirnya aliansi ini, maka penumpang bisa melakukan perjalanan ke Manila dan Boracay di Filipina via Singapura. Demikian pula untuk destinasi lainnya di bawah jaringan Cebu Pacific. Meskipun demikian, pemesanan tiket masih belum bisa dilayani hingga saat ini. Sistem ticketing akan siap beroperasi dalam dua atau tiga minggu mendatang.
Perluasan jaringan Tigerair Mandala ke Filipina ini merupakan tindak lanjut ditekennya perjanjian aliansi antara Tigerair Group dan Cebu Pacific pada awal Januari silam. Saat ini Cebu Pacific melayani 24 rute ke Asia dan Timur Tengah.
Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi tigerair.com.