Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Ritz-Carlton Rilis Properti di Tianjin

Reputasi Cina Daratan sebagai pusat ekonomi terbesar kedua di dunia tak perlu disangsikan. Makin banyak hotel-hotel mewah dari merek internasional yang membuka cabangnya di sana. Terbaru, merek Ritz-Carlton melansir cabang barunya di Tianjin, sisi timur laut RRC. Hotel bergaya art deco tersebut merupakan properti kesepuluh Ritz-Carlton di negara dengan penduduk terbanyak di dunia itu.

Berlokasi di tepian Sungai Haihe, The Ritz-Carlton, Tianjin bersemayam di bekas daerah kekuasaan Inggris serta cukup dekat dengan distrik bisnis kota tersebut. Dirancang oleh arsitek spesialis hotel mewah, Pierre-Yves Rochon, inspirasi rancangannya datang dari gaya neo klasik awal abad ke-20 dengan bentuk bangunan mengelilingi taman megah bergaya Eropa. Langit-langit tinggi serta penggunaan material marmer mengingatkan akan rumah bangsawan Eropa di masa lalu.

Hotel premium ini menaungi 277 kamar dan 53 suite. Beberapa di antaranya dilengkapi dengan balkon privat yang menyuguhkan pemandangan  kota Tianjin. Penginapan ini juga mengenalkan konsep baru Ritz-Carlton Club berbentuk residensial dengan dapur terbuka menyajikan lima camilan dan minuman setiap hari.

No. 167 Dagubei Road, Heping District, Tianjin, RRC; +86-22/5857-8888; ritzcarlton.com; doubles mulai dari $210.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5