Skip to content Skip to sidebar Skip to footer
inifinite lounge bandung, crowne plaza bandung

Dua Tawaran Baru Crowne Plaza Bandung

Hotel Crowne Plaza Bandung membuka 2020 dengan meresmikan dua fasilitas anyar yang ikonis. Penginapan premium yang bersemayam di Jalan Lembong itu meluncurkan fasilitas rapat dan restoran yang dua-duanya bersemayam di atas ketinggian lebih dari 70 meter.

Fasilitas pertama yang dikenalkan adalah Ametyhst Meeting Room yang bersarang di lantai 23—lantai paling atas. Ruang rapat dan kenduri ini dikelilingi dinding kaca guna menampilkan panorama pegunungan serta kota Bandung. Keputusan yang masuk akal mengingat Ametysht merupakan ruang pertemuan tertinggi di Kota Kembang.

Baca juga: 4 Hotel Baru di Bandung; 48 Jam di Bandung

inifinite lounge bandung, crowne plaza bandung
Ametyhst menyajikan panorama pegunungan yang mengeliling kota Bandung.

Ruang ini sanggup menampung 200 tamu dan terbuka untuk bermacam acara mulai dari rapat, seminar, gala dinner, konferensi, hingga reuni. Ametysht juga dilengkapi dengan area coffee break khusus yang mengadopsi desain setengah lingkaran.

Tawaran baru Crowne Plaza Bandung lainnya terletak di satu lantai di bawah Ametyhst yakni Infinite Lounge & Resto. Wadah kongko tertinggi di Bandung ini menawarkan kuliner mumpuni dipadu dengan panorama yang memikat. Interiornya dipenuhi dengan furnitur bernuansa elegan, termasuk sofa berlapis material kulit.

inifinite lounge bandung, crowne plaza bandung
Koleksi wine impresif di Infinite Lounge & Resto.

Untuk menunya, Infinite menyuguhkan menu hidangan variatif, mulai dari sajian sop buntut yang jadi favorit pencinta kuliner hingga steik berkualitas dan pasta bercita rasa autentik. Tak hanya itu, deretan minuman yang ditawarkan dari bar pun beragam dengan pilihan beralkohol maupun tanpa alkohol.

Informasi lebih lanjut, kunjungi Crowne Plaza Bandung.