Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pameran Resonance of Nature

Butik Hermes terbesar di Singapura kembali menggelar pameran tunggal. Kali ini, seniman yang terpilih adalah Takashi Kuribayashi, maestro asal Jepang yang sekarang tinggal di Yogyakarta. Untuk pameran kali ini, Takashi menyulap jendela-jendela etalase di butik Hermès tersebut menjadi karya seni. Takashi menampilkan batas-batas tipis yang terdapat antara manusia dan alam dengan mengombinasikan produk buatan manusia dan barang-barang alami, seperti pasir, petir buatan, dan air.

Menitikberatkan pada garis horizontal dan vertikal, pria kelahiran 1968 menciptakan instalasi seni etalase yang menggelitik untuk diterjemahkan. “Saya percaya dunia ini disusun dari hal-hal yang berlawanan. Oposisi tersebut bisa dipisahkan oleh batas-batas yang membatasi ruang gerak. Tak peduli bagaimana ia dipisahkan—secara vertikal atau horizontal—bakal ada ruang di antaranya,” ujar Takashi. Dia menambahkan, karya seni yang dipajang di sini merupakan dunia empat dimensi yang mengisi batas-batas tersebut. Takashi juga melibatkan sejumlah barang-barang keluaran Hermès yang dengan keunikannya tersendiri menciptakan resonansi puitis antara manusia dan alam yang berfungsi menyatukan kedua alam yang berbeda.

Pameran bertajuk Resonance of Nature bisa dilihat di butik Hermès di Liat Towers yang bersemayam di 541 Orchard Road hingga Maret 2017.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5