by Yohanes Sandy 26 October, 2016
Lounge Baru Emirates di Bandara Dubai
Maskapai Emirates merampungkan renovasi lounge kelas bisnis yang terletak di Concourse B Bandara Internasional Dubai dengan biaya fantastis mencapai Rp13 miliar. Usai dipermak selama dua tahun, lounge tersebut kini menampilkan tiga area konsep baru yang melengkapi tujuh area yang sudah ada.
Pengalaman transit atau menunggu di bandara pun kini lebih menyenangkan. Di tiga area baru lounge anyar ini, sejumlah barista Costa Coffee siap sedia dengan beragam pilihan jenis minuman kopi, mulai dari es kopi hingga cappuccino. Sementara mereka yang lebih memilih menu sehat, Health Hub mereka yang dibesut oleh Voss menawarkan bermacam menu jus, smoothies, dan roti lapis atau selada.
Jika kopi dan menu sehat bukan favorit Anda, silakan menuju lounge khusus Moët & Chandon yang merupakan salah satu yang pertama di dunia. Di sini, produsen sampanye premium asal Prancis tersebut telah menyiapkan empat jenis sampanye yang bisa dinikmati oleh penumpang sepuasnya. Tak hanya itu, tersedia juga beragam canapé—dari yang bercita rasa manis hingga gurih—kreasi koki Emirates untuk menemani sesi santai Anda.
Selayaknya lounge bandara, tempat istirahat ini juga dilengkapi dengan kamar mandi, fasilitas spa, koneksi WiFi gratis, serta area bermain anak-anak yang mumpuni. Lounge seluas 3.048 meter persegi dan berkapasitas 1.500 penumpang ini terbuka bagi penumpang First Class dan kelas bisnis serta anggota Emirates Skywards Platinum, Gold, dan Silver.
Informasi lebih lanjut, kunjungi Emirates.