by Karina Anandya 08 April, 2019
50 Restoran Terbaik Di Asia 2019
Ajang penghargaan restoran terbaik di Asia kembali digelar di Makau. Episode ketujuh penghargaan yang disponsori oleh San Pellegrino serta Acqua Panna ini dihadiri sejumlah pelaku bisnis restoran, koki, penulis makanan, kritikus, serta ahli makanan dari seluruh dunia.
Setelah empat tahun berturut-turut duduk di peringkat pertama, tahun ini, Gaggan terpaksa harus menyerahkan gelar restoran terbaik di Asia versi Asia’s 50 Best Restaurants kepada Odette. Kreativitas sang koki, Julien Royer untuk bermain dengan makanan klasik Prancis kemudian menyajikannya secara modern memang patut diacungi jempol.
Selain itu, restoran yang berlokasi persis di National Gallery Singapore tersebut juga diklaim sebagai salah satu restoran yang berhasil masuk daftar 10 besar dalam waktu singkat. Hal ini terlihat sejak 2017 lalu, saat Odette meraih penghargaan Asia’s Highest New Entry Award, dan menempati peringkat kelima pada 2018. Tahun lalu, restoran ini juga memulai debutnya dalam daftar World’s 50 Best Restaurants di posisi ke-28.
Baca juga: Bar Terbaik di Asia; 18 Destinasi Kuliner Terbaik Dunia
Sementara, sang mantan juara, Gaggan harus puas bertengger di posisi kedua. Disusul oleh Den, Sühring, dan Florilège di peringkat tiga hingga lima. Dari 50 nama di dalam daftar prestisius tersebut, Singapura, Hong Kong, Bangkok, dan Jepang kembali mendominasi.
Sedangkan, seperti tahun lalu, Indonesia hanya memiliki satu wakil di dalam ajang yang digagas oleh William Reed Media tersebut. Namun, kali ini, Locavore terpaksa harus turun ke posisi 42. Berikut daftar 50 Restoran Terbaik di Asia:
- Odette, Singapura
- Gaggan, Bangkok
- Den, Tokyo
- Sühring, Bangkok
- Florilège, Tokyo
- Ultraviolet by Paul Pairet, Shanghai
- Mume, Taipei
- Narisawa, Tokyo
- Nihonryori Ryugin, Tokyo
- Burnt Ends, Singapura
- The Chairman, Hong Kong
- 8 1/2 Otto e Mezzo, Hong Kong
- Mingles, Seoul
- La Cime, Osaka
- Belon, Hong Kong
- Gaa, Bangkok
- Indian Accent, New Delhi
- Il Ristorante — Luca Fantin, Tokyo
- Bo.lan, Bangkok
- Le Du, Bangkok
- Amber, Hong Kong
- Nahm, Bangkok
- Sazenka, Tokyo
- La Maison de La Nature Goh, Fukuoka
- Sushi Saito, Tokyo
- L’Effervescence, Tokyo
- Jade Dragon, Makau
- Paste, Bangkok
- Fu He Hui, Shanghai
- RAW, Taipei
- Shoun Ryugin, Taipei
- Jaan, Singapura
- Les Amis, Singapura
- VEA, Hong Kong
- Ministry of Crab, Kolombo
- Wing Lei Palace, Makau
- Neighborhood, Hong Kong
- Lung King Heen, Hong Kong
- Nouri, Singapura
- Waku Ghin, Singapura
- TocToc, Seoul
- Locavore, Bali
- Toyo Eatery, Manila
- Seventh Son, Hong Kong
- Quintessence, Tokyo
- Dewakan, Kuala Lumpur
- Sugalabo, Tokyo
- Sorn, Bangkok
- Corner House, Singapura
- Ta Vie, Hong Kong
Informasi lebih lanjut, kunjungi Asia’s 50 Best Restaurants.