by Yohanes Sandy 15 May, 2015
5 Alasan Mengunjungi Kobe
Daging sapi Kobe
Tak lengkap bila mengunjungi Kobe tanpa menyantap daging sapi super lembut ini. Daging sapi Kobe adalah salah satu komoditas yang membuat nama kota ini cukup terdengar di kancah internasional. Berbeda dari daging sapi di tempat lain, sapi-sapi Kobe diternakkan dengan cara-cara yang spesial, termasuk dipijat dan diberikan minum bir. Berkat tekstur daging dan lemaknya, daging sapi Kobe terkenal lembut dan lumer di mulut. Ada banyak restoran yang menyajikan hidangan lezat ini, salah satu yang terkenal adalah Wakkoqu dengan dua cabang tersebar di kota. Restoran ini menawarkan beragam pilihan hidangan set menu yang dimasak langsung di depan pengunjung. Menunya dibanderol mulai 3.200 yen per orang.
>>