Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

3 Konsep Unik untuk Pernikahan

Nuans menilai, momen yang tidak sempurna justru lebih menarik untuk diabadikan.

Wawancara oleh Cristian Rahadiansyah

Absurd Tapi Jujur
Jika fotografer pernikahan lazimnya berambisi menghasilkan foto cantik, Nuans lebih fokus memproduksi foto jujur. Tak mau membatasi arti pernikahan sebagai hari bahagia semata, agensi ini mengeksplorasi pula rasa haru, kehilangan, hingga momen-momen canggung dan banal. “Pernikahan,” jelas Ben K. C. Laksana, pendiri Nuans, “adalah sebuah ritual yang kompleks, multi-dimensional, dan begitu berlapis makna.”

Pendekatan idiosinkratis itu mulai direspons pasar. Salah satu kliennya di Jakarta menggelar resepsi adat Betawi berkonsep open house di mana tamu datang dan pergi seharian. Klien lainnya di Bogor menanggap pesta kebun yang kemudian buyar akibat hujan, hingga acara direlokasi ke tenda darurat—momen tidak sempurna yang justru menarik diabadikan bagi Nuans. “Marriage is absurd,” begitu slogan di situsnya.

Nuans diciptakan oleh pasutri yang sebenarnya bukan bahan baku yang lumrah untuk agensi foto pernikahan. Ben adalah seorang fotografer dokumenter merangkap peneliti sosial. Istrinya, Rara Sekar Larasati, mantan personel grup Banda Neira, juga seorang peneliti dengan fokus antropologi. “Kami lebih melihat klien kami sebagai teman kolaborasi,” tambah Ben, “untuk mengeksplorasi arti menjadi manusia melalui ritual pernikahan.” nuansanuans.com.

Smog Free Tower menyaring udara kotor dan mengubahnya menjadi cincin nan cantik.

Peduli Bumi
Cincin ini tidak bisa dinilai dari jumlah karatnya, melainkan kontribusinya bagi bumi. Membeli tiap butirnya berarti menyumbang 1.000 meter kubik udara bersih. Berbeda dari cincin konvensional, Smog Free Ring mengajak kita berpikir ulang tentang makna investasi jangka panjang.

Smog Free Ring diciptakan oleh Daan Roosegaarde, seniman yang giat meracik “solusi artistik” bagi permasalahan lingkungan. Proses manufakturnya cukup unik. Pertama, mesin Smog Free Tower menyedot polusi dari udara. Selanjutnya, partikel disimpan di kontainer, dipadatkan, lalu ditempatkan dalam mata cincin berbentuk kubus.

Smog Free Ring dibanderol €250 (sekitar Rp4,2 juta). Uang hasil penjualannya dipakai untuk membuat lebih banyak Smog Free Tower guna ditempatkan di kota-kota dengan tingkat pencemaran udara yang kronis. studioroosegaarde.net.

Klien dapat memilih desain undangan sesuai keinginan di Memento.

Tema Sinema
Demam Game of Thrones telah menggerakkan bisnis suvenir, melahirkan paket-paket wisata, melambungkan pamor sejumlah kota. Di Indonesia, serial garapan HBO itu ternyata menginspirasi pula desain undangan pernikahan.

Melayani salah seorang kliennya yang menggemari Game of Thrones, agensi desain Memento menciptakan undangan kreatif yang sepertinya bisa dipakai oleh King’s Landing untuk resepsi Joffrey Baratheon dan Margaery Tyrell. Kertasnya dibubuhi emblem dan gambar puri, sementara amplopnya dikunci stempel lilin berukirkan inisial sang mempelai. Memento menamai proyek ini You’ve Won My Region, judul yang melambangkan penaklukan jantung hati. Menarik tentunya untuk melihat undangan bertema serial Stranger Things atau Black Mirror. mementoidea.com.

Dipublikasikan perdana di majalah DestinAsian Indonesia edisi Juli/September 2018 (“Momen Monumental”).

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5