by Christina Andhika Setyanti Jacobs 4 days ago

Waldorf Astoria Buka di Osaka, Jepang

Waldorf Astoria membuka hotel terbarunya di Osaka, Jepang. Ini merupakan debut hotel pertama brand tersebut di Jepang.
Terletak di antara landmark historikal dan kontemporer, hotel ini memiliki letak strategis antara butik desainer di Shinsaibashi, kuliner favorit Dotonbori, dan Osaka Castle yang ikonik.
Tak cuma itu, Waldorf Astoria Osaka juga dekat dari stasiun JR Osaka dengan koneksi ke Kyoto, Nara, dan Kobe.
“Tak dimungkiri, Jepang adalah salah satu destinasi paling menakjubkan dan menarik di dunia. Seiring Hilton merayakan ulang tahun ke 60 di negara ini, kami bangga untuk menghadirkan Waldorf Astoria di Osaka dan meningkatkan standar kemewahan di kota cosmopolitan ini,” kata Alan Watts, President Asia Pacific Hilton dalam pernyataannya.
Baca Juga: AirAsia Buka Dua Rute Baru: Adelaide-Bali dan Phuket-Medan
Hotel ini didesain oleh arsitek Internasional Andre Fu dengan menata ulang gaya hunian dari brand tersebut. Dia menghadirkan perpaduan motif Timur dan Barat untuk menghidupkan Osaka melalui lensa estetika Art Deco untuk menghidupakan kembali warisan Waldorf Astoria New York yang asli.
Hotel yang terletak di atas Gedung pencakar langit South Park Tower di grand Green Osaka ini memiliki 252 kamar dan suite yang luas. Kamar-kamar di hotel ini memiliki kamar seluas 146 meter persegi dan juga Presidential Suite seluas 193 meter persegi. Lebih istimewanya, Presidential Suite ini terletak di antara lantaiu 31 dan 38 ini menawarkan pemandangan 360 derajat yang terlihat dari Teluk Osaka hingga puncak gunung Hyogo.
Baca Juga: Swissôtel Living Memulai Debut Asia-nya di Jakarta


Gastronomi Dapur Jepang
Waldorf Astoria Osaka menemurskan tradisi pendahulunya di New York dengan menjadi gastronomi Dapur Jepang. Peacock Alley juga hadir di sini. Loungenya mencerminkan semangat dan kemegahan dari restoran pertamanya di New York, namun juga menggabungkan kekhasan Jepang.
Selain itu, ada juga Jolie Brasserie yang merayakan kuliner Prancis modern namun dengan twist Teknik tradisional Jepang. Tsukimi, restoran lain di hotel ini juga menghadirkan sushi dan teppanyaki yang khas.