Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Tur Helikopter di Ha Long Bay

Dikenal karena keindahan alamnya, Ha Long Bay selalu menjadi destinasi favorit para turis lokal maupun mancanegara setiap berkunjung ke Vietnam. Nyaris 10 juta pelancong setiap tahunnya berkunjung ke teluk yang bersemayam di Timur Laut Vietnam ini. Dikelilingi oleh ribuan pulau batu kapur, sehingga pada 1994 kawasan tersebut ditetapkan sebagai Situs Warisan Budaya Dunia oleh UNESCO pada,

Meskipun mengakses Ha Long Bay dengan perahu mengasyikkan, namun sebagian turis menginginkan perjalanan yang lebih cepat. Perusahaan transportasi Northern Vietnam Helicopter Company (VNHN) baru saja melansir jasa helikopter Bell 505. Sehingga, wisatawan dapat menikmati pemandangan Ha Long Bay dari atas.

Tersedia tiga pilihan paket perjalanan dengan durasi yang berbeda. Mulai dari 12, 25 hingga 40 menit, dengan harga mulai dari Rp1.800.000 hingga Rp5.700.000 per orang. Penerbangan bakal lepas landas dari Pulau Tuan Chau, lalu mengelilingi Ga Choi Islet, teluk Bai Tu Long, Pulau Titop, Gua Hang Thien Cung dan ditutup dengan berputar di Pulau Reu. Untuk penerbangan dengan durasi yang lebih panjang, penumpang akan diajak melihat pemandangan dari atas Gua Hang Sung Sot dan Hang Trong, desa Cua Van dan Pantai Vung Ha.

Baca juga: Tarif Setengah Harga dari Vietnam Airlines; 5 Obyek Wisata Populer di Vietnam

Sebenarnya, tur menggunakan helikopter di Ha Long Bay bukanlah hal yang baru. Operator Hai Au Aviation sebelumnya telah menyediakan paket serupa. Namun, untuk penerbangan singkat ini, mereka menggunakan pesawat jenis Cessna Grand Caravan 208B EX yang mampu mengangkut 12 penumpang.

Informasi lebih lanjut, kunjungi Northern Vietnam Helicopter Company.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5