by Yohanes Sandy 13 February, 2020
Pesta Diskon di Peluncuran Accor Live Limitless
Jaringan hotel dunia, Accor, secara resmi mengganti nama program loyalitasnya, Le Club, menjadi Accor Live Limitless (ALL). Tak hanya namanya yang berubah, manfaat yang ditawarkan pun dirombak. Selain untuk memanen poin selama menginap, ALL juga dapat digunakan untuk mendapatkan promo menarik di restoran, bar dan kelab malam yang berada di dalam jaringan Accorhotels.
Poin menarik lainnya adalah kesempatan para anggotanya untuk menikmati beragam acara atraktif, seperti Taste Festival di sejumlah kota di dunia seperti London, Paris, Hong Kong dan Toronto. Accor juga bekerja sama dengan AEG, perusahaan acara olah raga dunia, yang akan memberikan akses khusus bagi para pemegang ALL.
Baca juga: Accorhotels Kembali Ganti Nama; Accorhotels Buka hotel Orient Express Pertama
Di Indonesia, peluncuran ALL dirayakan dengan acara spesial Hotel & Wedding Fair yang digelar di mal Senayan City dari 12-16 Februari 2020. Dalam acara tersebut, tamu dapat menikmati beragam diskon yang ditawarkan oleh hotel-hotel Accor di Indonesia, Malaysia, dan Singapura. Diskon yang ditawarkan mencakup paket pernikahan, tarif kamar, hingga voucher menginap yang dijual dengan potongan harga hingga 40 persen.
Dalam acara yang dibuka pada 12 Februari 2020 tersebut, Accor Indonesia juga memperkenalkan kerja sama merek Mercure dengan Ternakopi, usaha minuman kopi milik Kaesang Pangarep, putra Presiden Joko Widodo. Dalam kolaborasi tersebut, minuman kopi produski Ternakopi kini dapat ditemukan di properti-properti Mercure di Jakarta.
Informasi lebih lanjut, kunjungi Accor Live Limitless.