Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Kelas Foto Bersama Maestro

International Center of Photography
Tarif: mulai dari $115

ICP, senior sekaligus panutan banyak lembaga pendidikan visual, didirikan pada 1974 oleh Cornell Capa. Sejak April 2020, institusi ini menawarkan lebih dari 30 kelas daring yang mengajarkan beragam keahlian, mulai dari memotret dengan iPhone, operasional Adobe Lightroom, hingga permainan warna. Selain materi teknis, ada beberapa kelas yang fokus pada eksplorasi diri, contohnya Beyond the Limits of Photography bersama Antoine d’Agata (2 Mei-1 Juni) yang dibanderol $625 dengan kapasitas 12 peserta. Contoh lainnya ialah Finding Your Creative Purpose bersama Joanne Dugan. Kelas yang mengajarkan cara menggali pendekatan autentik ini bergulir dari 5 Mei-2 Juni dengan tarif $325. icp.org

Foto karya Suzan Pektas, salah seorang peserta kelas daring PHmuseum. (Foto: Suzan Pektas/PHmuseum)

Photographic Museum of Humanity
Tarif: £28

PHmuseum, platform khusus fotografi kontemporer yang diluncurkan pada 2012, tak cuma mengulas beragam isu, karya, dan fotografer. Lewat program portfolio review daring, publik bisa mendapatkan kritik dan saran untuk mengembangkan karya, sekaligus memperluas jaringan. Awal tahun ini, PHmuseum menawarkan 13 mentor, antara lain Arianna Rinaldo (kurator dan editor foto), Magdalena Herrera (Director of Photography Geo France), Nick Kirkpatrick (Photo Editor The Washington Post), serta Katrin Koenning (fotografer). Sesinya berdurasi antara 30 menit hingga 12 jam, dengan tarif mulai dari £28. Diskon 30 persen tersedia hingga 30 April. phmuseum.com

Kiri-Kanan: Charles, Vasa, Minnesota, USA, 2002; Melissa, Flamingo Inn. Canada, 2005. (Foto: Alec Soth/Magnum Photos)

Magnum Photos
Tarif: $99

Salah satu koperasi paling terkenal di dunia, Magnum Photos menaungi banyak selebriti di jagat fotografi—dan lewat Magnum Learn publik bisa mempelajari ilmu mereka cukup dari laptop, kapan saja dan di mana saja. Magnum Learn menyediakan kelas dalam format on-demand, artinya peserta bisa fleksibel mengatur jadwal. Dalam Photographic Storytelling, fotografer Amerika Alec Soth akan berbagi tentang prosesnya bekerja, termasuk tips dan trik dalam memotret, serta teknik mengembangkan proyek dokumenter dan meracik buku foto. Kelas kedua, The Art of Street Photography, diasuh oleh tujuh juru kamera, antara lain Martin Parr, Susan Meiselas, dan sang begawan Mark Power. magnumphotos.com

C/O Berlin
Tarif: €250

Galeri bergengsi di Ibu Kota Jerman ini tak cuma menanggap pameran para fotografer tersohor. Lewat divisi edukasinya, C/O Berlin sesekali menawarkan kelas dan lokakarya, salah satunya Stretch Your Creative Muscles! pada 5 Mei-2 Juni bersama Anja Hitzenberger, seorang fotografer, seniman video, dan dosen di International Center of Photography (ICP) New York. Dalam lima sesi, lokakarya daring ini akan menantang 1o partisipannya bereksperimen dengan teknik memotret dan pendekatan bercerita. co-berlin.org

Design and Identity Fundamentals Workshop bersama Giorgio Baravalle. (Foto: VII)

VII
Tarif: mulai dari $700

Didirikan dengan elan melawan konglomerasi di bisnis foto, VII giat menelurkan karya dan program kreatif yang melawan tren pasar. Tahun ini, khusus lokakarya daring, agensi ini menawarkannya lewat divisi VII Interactive. Dari 20 Mei-15 Juli, Fotografer Armenia Anush Babajanyan akan mengasuh kelas yang sejalan dengan konteks pandemi, yakni Self-Reflection, Home and Everything Within. Partisipan akan belajar cara mendokumentasikan tema refleksi diri dan visualisasi lingkungan personal. Kelas lainnya ialah Bookmaking Online Masterclass bersama Philip Blenkinsop dan Daniel Schwartz (19 Mei-30 Juni); serta Web Design, Social Media Presence: Your Brand and Identity Fundamentals bersama Giorgio Baravalle (25 Mei-31 Agustus). viiphoto.com

Mentor MasterClass, Jimmy Chin, mengajar keahlian adventure photography. (Foto: MasterClass)

MasterClass
Tarif: $90

Ibarat politeknik dunia maya, MasterClass menawarkan beragam pelatihan daring untuk beragam minat, mulai dari kelas masak bersama Gordon Ramsay hingga kelas film bersama Martin Scorsese. Khusus fotografi, mentornya ialah Annie Leibovitz, seorang maestro di bidang foto portrait—dan keahlian ini jugalah yang akan diajarkannya kepada para peserta dalam 15 sesi, masing-masing berdurasi 12 menit. Mentor lainnya ialah Jimmy Chin, seorang fotografer, pendaki gunung, sekaligus sutradara. Film karyanya, Free Solo, menyabet Oscar pada 2018. Untuk MasterClass, dia mengajar adventure photography dalam 20 sesi, contohnya Climbing Photoshoot, Shooting at the Top, dan High-Stakes Photography. masterclass.com

Anja Hitzenberger (kiri) dan Stefan Frank, dua mentor kelas foto daring StrudelmediaLive. (Foto: StrudelmediaLive)

StrudelmediaLive
Tarif: mulai dari $275

Banyak kelas daring hanya menampilkan rekaman video—memudahkan bagi peserta dalam mengatur waktu, tapi menutup peluang dialog dan tanya-jawab. Mengatasi problem ini, StrudelmediaLive menanggap beragam kelas dalam format live online session. Dari April- September, ada enam kelas yang ditawarkan. Pada 18 Mei-14 September, Anja Hitzenberger mengasuh Monthly Photo Feedback Group yang berkapasitas delapan orang. Pada 10 Juni-8 Juli, Stefan Frank memimpin kelas Discovering the Poetry in Night-time Photography untuk 10 peserta. strudelmedialive.com

Kiri-Kanan: The Photographer’s Gallery, galeri foto tertua di Inggris;
Janice McLaren, Head of Education & Projects The Photographer’s Gallery. (Foto: Fransisca Angela)

The Photographer’s Gallery
Tarif: Gratis  

TPG, galeri foto partikelir tertua di Inggris, akan mengadakan Virtual TeachMeet pada 14 Mei via Zoom. Dalam lokakarya ini, mentor akan berbagi beragam proyek dan pengetahuan seputar fotografi. Aktivitas daring dan gratis lainnya ialah Folio Friday Online, sesi konsultasi selama 20 menit dengan pakar fotografi Inggris, yang akan berlangsung pada 1 Mei. Selain itu, pada 30 April, ada Artist Talk oleh Anton Kusters yang dipandu oleh kurator Ella Finer. thephotographersgallery.org.uk

Kelas Daring di Indonesia
Selama pandemi, Kelas Pagi mengalihkan aktivitasnya ke jagat maya, contohnya lokakarya via Zoom pada 28-29 April: Budgeting for Photography Project bersama Euriza Mayangsari, serta Travel Photography bersama Hari Oki Abrianto. Perusahaan rintisan Kelas.com juga menawarkan kelas foto daring, yakni Teknik Pencahayaan dan Komposisi Fotografi bersama Darwis Triadi. Opsi lain di Indonesia ialah LFH (Learn From Home) Virtual Classroom. Contoh kegiatan yang pernah digarap: Presentasi bertema Color Mode & Color Space dalam Fotografi pada 22 April, serta Fashion Photography Simplified pada 21 April.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5