Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Hilton Buka Resor Keempat di Maladewa

Ruang spa di Hilton Amingiri, resor yang dibuka bulan ini di Pulau Amangiri, North Male Atoll. (Foto: Hilton)

Bulan ini, Grup Hilton meresmikan Hilton Maldives Amingiri Resort & Spa, resor berisi 109 vila. Ini merupakan properti keempat Hilton di Maladewa, setelah Waldorf Astoria Ithaafushi, Conrad Rangali Island, serta SAii Lagoon Maldives.

Kehadiran Hilton Amingiri menawarkan opsi baru penginapan di Maladewa, salah satu negara pertama yang membuka perbatasannya selama pandemi. “Maladewa merupakan destinasi liburan yang paling diminati,” ujar Alan Watts, President Hilton Asia Pacific, dalam siaran persnya.

Kolam renang utama di Hilton Amingiri, resor berisi 109 vila. (Foto: Hilton)

Hilton Amingiri berlokasi di Pulau Amingiri, North Male Atoll. Jaraknya cukup dekat dari Bandara Velana di Male. Tak perlu naik pesawat amfibi, tamu hanya perlu menumpang perahu selama 20 menit menuju resor.

Vila terkecil berukuran 138 meter persegi. Fiturnya meliputi TV 55 inci, outdoor shower, serta kolam renang privat. Hunian termegah, Amingiri Residence, menampung enam kamar dan didedikasikan bagi tamu keluarga. Vila ini akan diresmikan pada November 2022.

Interior restoran Habitat di Hilton Amingiri, properti keempat Hilton di Maladewa. (Foto: Hilton)

Resor ini juga menampung enam gerai F&B. Andalannya ialah Origin yang mengusung konsep ramah lingkungan; serta tea house modern Sip Tea Lounge dan Eden Bar yang menyajikan aneka gin dan sampanye.

Merayakan pembukaannya, Hilton Amingiri memberikan promo untuk tamu yang menginap minimum empat malam dari Juli hingga September. Paket ini mencakup sarapan harian dan transportasi perahu antar-jemput. 

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5