Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Etihad Tawarkan Tiket Expo 2020 Dubai Gratis

Setelah Emirates, kini maskapai Etihad yang akan memberikan tiket masuk harian gratis Expo 2020 Dubai kepada penumpang yang memesan tiket pesawat mulai dari 1 Oktober hingga 31 Maret 2022. Satu tiket gratis akan diberikan untuk setiap orang per pemesanan, dan mereka bisa memilih hari yang diinginkan. Bahkan, penumpang yang hanya transit juga tetap mendapatkan tiket masuk gratis ini.

Penumpang dapat berkendara selama 45 menit ke Dubai dari Bandara Internasional Abu Dhabi menggunakan layanan antar-jemput gratis. Menyambut Expo 2020, Dubai memang secara resmi mengizinkan kedatangan wisatawan yang divaksinasi sepenuhnya tanpa perlu dikarantina.

Untuk mengklaim tiket gratis, penumpang harus memasukkan detail penerbangan mereka di situs web, dengan tiket yang dikirim melalui e-mail. Namun apabila penerbangan dibatalkan atau tanggal diubah, tiket tidak akan berlaku lagi, dan penumpang harus mengklaim yang baru dengan memasukkan detail penerbangan baru.

World Expo pertama yang diselenggarakan di Timur Tengah, Expo 2020 Dubai akan menjadi acara terbesar yang pernah diadakan di Arab. Tiket sekali masuk ke Expo 2020 Dubai akan dikenakan biaya Rp370.000, sementara tiket masuk enam bulan adalah Rp1.900.000. Untuk tiket masuk satu bulan multi-entri juga tersedia seharga Rp760.000. Expo 2020 Dubai awalnya direncanakan akan berlangsung pada Oktober 2020, namun ditunda selama satu tahun karena pandemi.

Baca juga: Masker Khusus untuk Penumpang Etihad

Expo 2020 Dubai akan dibuka setiap hari mulai pukul 10:00 hingga tengah malam. Vaksin tidak wajib bagi pengunjung yang masuk, namun tetap dianjurkan. Semua staf Expo akan diimunisasi dan masker harus dikenakan di seluruh tempat.

Informasi selengkapnya, kunjungi Etihad.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5