by Cristian Rahadiansyah 16 November, 2021
Di India, 8 Hotel Ini Tawarkan Sensasi Menginap Ala Maharaja
Sistem monarki sudah dihapuskan di India, tapi banyak maharaja masih hidup dalam istana mewah. Uniknya, sebagian hunian mereka telah difungsikan sebagai hotel. Berikut delapan contohnya:
1. Taj Fateh Prakash Palace, Udaipur
Hotel bersejarah di Udaipur ini berlokasi di bantaran Danau Pichola dan dinaungi rantai pegunungan Aravalli. Taj Fateh Prakash Palace menampung total 65 kamar, semuanya menempati bangunan bekas area jamuan kerajaan warisan Maharana Fateh Singh.
2. Gudliya Suite, Jaipur
Pada 2019, Maharaja Sawai Padmanabh Singh resmi menjadi raja pertama yang berstatus host Airbnb. Dia menyewakan Gudliya Suite, salah satu kamar di istana miliknya yang berusia hampir 300 tahun. Sebelum pandemi, tarifnya $8.000 per malam. Uang sewa ini, menurut siaran pers Airbnb, akan disalurkan ke Princess Diya Kumari Foundation, lembaga nirlaba yang mendukung kaum perajin di Rajasthan.
3. Umaid Bhawan Palace, Jodhpur
Dikonstruksi di Bukit Chittar, Umaid Bhawan terlihat seperti Acropolis versi India. Hunian keluarga Maharaja Umaid Singh ini dikonstruksi pada 1928. Sekarang, kompleks megah ini terbagi tiga zona: residensial kerajaan, museum keluarga, serta hotel berisi 70 kamar yang dikelola oleh Grup Taj. Di sinilah aktris Bollywood Priyanka Chopra menikah dengan Nick Jonas pada 2018.
4. The Raj Palace, Jaipur
Bekas istana bertarikh 1727, The Raj Palace menyimpan kisah panjang Jaipur sebagai pusat politik Rajasthan. Dalam empat lantainya, hotel ini sekarang menampung 50 kamar yang bisa disewa turis, termasuk kamar termewah Presidential Suite yang berkapasitas 12 orang. Fasilitasnya meliputi dua restoran, spa, serta ruang sinema.
5. Alila Fort Bishangarh, Jaipur
Dibangun untuk melindungi Jaipur, Benteng Bishangarh justru lapuk dimakan usia. Usai direstorasi, bangunan berarsitektur Gharana ini diubah menjadi Alila Fort Bishangarh yang menampung 59 kamar, dengan fasilitas meliputi kolam renang, spa, serta empat restoran. Awalnya didedikasikan untuk mengusir anasir, Bishangarh kini jadi penginapan yang menyambut pendatang.
6. Taj Lake Palace, Udaipur
Seperti terilhami mimpi, Jag Niwas dibangun di atas pulau di tengah danau, hingga terlihat mirip istana terapung. Dibangun pada 1743 oleh keluarga penguasa Dinasti Mewar, bangunan magis ini telah diubah menjadi hotel berisi 83 kamar pada 1960-an. Penggemar James Bond mungkin sempat melihatnya. Pada 1983, Taj Lake Palace sempat tampil dalam film Octopussy.
7. Taj Falaknuma Palace, Hyderabad
Nizam, konon katanya, pernah menjadi orang terkaya sejagat. Pada 1894, dia membeli istana yang merefleksikan saldo rekeningnya: Taj Falaknuma Palace, kompleks agung yang bertengger 600 meter di atas kota Hyderabad. Pada 2000, di bawah supervisi Putri Esra, bangunannya direstorasi dan dialihfungsikan menjadi hotel berisi 60 kamar. Di antara mantan tamunya, ada nama Aga Khan IV, Ivanka Trump, dan Narendra Modi.
8. Rambagh Palace, Jaipur
Hotel favorit kaum jetset di Jaipur, Rambagh Palace pernah ditinggali oleh Pangeran Charles, Jacqueline Kennedy, serta Anderson Cooper. Bangunannya didirikan pada 1835 sebagai penginapan bagi pelayan ratu, lalu diubah menjadi rumah tamu kerajaan, kemudian hunian bagi Maharaja Sawai Man Singh II. Sekarang, istana elok ini menampung 78 kamar yang ditaburi mebel antik.