Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Debut Studio Avant-Garde di The Apurva Kempinski Bali

The Apurva Kempinski Bali kembali menghadirkan inovasi baru bagi para tamunya. Setelah restoran bawah laut, resor ini baru saja menghadirkan pameran seni eksklusif kelas dunia yang berkolaborasi dengan seniman grafiti asal Prancis, Cyril Kongo. Pameran yang akan digelar pada Juni 2021 ini menampilkan berbagai ragam karya seniman yang telah berkolaborasi dengan berbagai brand terkemuka, seperti Hermès, Richard Mille, Daum, La Cornue hingga Chanel ini.

L’atelier by Cyril Kongo terletak di bagian paling atas resor. Di sini, seniman berdarah Asia-Prancis ini akan mengubah ruang seluas 144 meter persegi menjadi sebuah studio artistik yang ikonik. Terinspirasi oleh kesatuan dalam keanekaragaman dari resor megah ini, Kongo mengatakan ia telah menemukan panggung yang sempurna untuk membawa karya seninya ke Indonesia.

“Saya merasa bersyukur memiliki kesempatan untuk berbagi visi kontemporer dan savoir-faire saya dengan Indonesia. Semangat saya adalah menciptakan jembatan antara alam semesta: antara pengetahuan dan budaya Indonesia dan latar belakang pengetahuan dan multikultural saya,” ujar Cyril. “Bagi saya, semua yang ada di The Apurva Kempinski Bali adalah otentik, simbol persatuan dalam keberagaman, yang menggambarkan nilai nilai saya. Merupakan suatu kehormatan untuk menjadi bagian dari perjalanan ini dan menciptakan cerita baru,” lanjutnya.

Kongo mengatakan, The Apurva Kempinski Bali menjadi tempat yang tepat karena resor ini menggabungkan konsep budaya, sejarah dan juga filosofi dari Kerajaan Majapahit. Hal itu dipadukan dengan model arsitektur Bali yang khas. Dengan budaya yang beragam, resor ini seolah menampilkan wajah asli Indonesia, serta menawarkan sambutan yang hangat dan murah hati kepada para tamu.

Baca juga: The Apurva Kempinski Bali Luncurkan Program Meditasi Suara

General Manager The Apurva Kempinski Bali, Vincent Guironnet juga mengatakan bahwa pihaknya menyambut baik kolaborasi tersebut dan berharap pameran ini bisa memberikan nilai tambah untuk para tamu.

Informasi selengkapnya, kunjungi The Apurva Kempinski Bali.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5