by Yohanes Sandy 11 March, 2015
Daftar Kota Teraman di Dunia
Salah satu faktor penting dalam memilih sebuah destinasi liburan adalah faktor keamanan. Tingkat kriminalitas yang rendah memberikan rasa aman bagi tiap turis untuk mengeksplorasi destinasi tersebut. Organisasi Economist Intelligence Unit baru saja merilis daftar kota minim kejahatan. Organisasi independen yang merupakan bagian The Economist tersebut menilai 50 kota besar di dunia berdasarkan 40 indikator data yang mencakup keamanan digital (pencurian identitas, privasi online), keamanan kesehatan (lingkungan, kualitas udara dan air), keamanan infrastruktur (bangunan, jalanan, jembatan), dan keamanan personal (kriminalitas, kekerasan).
Hasilnya, kota-kota di negara maju mendominasi daftar tersebut. Duduk di peringkat pertama dan kedua adalah Tokyo dan Singapura disusul oleh Osaka, Stockholm, dan Amsterdam. Tokyo, salah satu kota terpadat di dunia, dianggap aman dari sisi keamanan digital, personal, dan infrastruktur meski kerap diancam bencana gempa bumi. Sementara kota-kota di Eropa, meskipun terancam kriminalitas digital, tetap mampu menduduki peringkat sepuluh besar berkat tingkat keamanan kesehatannya yang tinggi. Sedangkan Jakarta yang belakangan pamornya naik di mata dunia tidak menghasilkan penilaian bagus. Dari 50 kota yang didaftarkan, Jakarta duduk di posisi terakhir dilibas oleh Bangkok, Delhi, bahkan Mumbai.
Berikut daftar 10 besar kota teraman di dunia:
1. Tokyo
2. Singapura
3. Osaka
4. Stockholm
5. Amsterdam
6. Sydney
7. Zurich
8. Toronto
9. Melbourne
10. New York
Informasi lebih lanjut, kunjungi Economist Intelligence Unit.
1 Comment
by Faried Wahyu
rekan reka jika mau wisata di pulau karimun jawa kunjungi
http://www.rajakarimun.com/tempat-wisata/paket-tour-murah-karimun-jawa.html