Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Bandara Changi Singapura Kembali Jadi Bandara Terbaik Di Dunia 2025, Versi Skytrax

Bandara Changi Singapura kembali dinobatkan sebagai bandara terbaik di dunia. (Foto: Kamil Tatol/Unsplash)

Bandara Changi Singapura kembali menorehkan prestasi dalam sejumlah ajang penghargaan internasional. Pada 7 Maret 2025 lalu, DestinAsian Readers’ Choice Awards menobatkan Bandara Changi sebagai bandara terbaik se-Asia Tenggara.

Tak berhenti di situ, pada 9 April 2025, Skytrax merilis daftar tahunan World’s Best Airports. Setelah sempat turun ke posisi kedua di tahun 2024, tergeser oleh Bandara Hamad di Doha, Changi kembali merebut posisi puncak sebagai Bandara Terbaik Dunia 2025.

Konsistensi Changi dalam hal fasilitas, pelayanan, dan pengalaman penumpang terbukti dari keberhasilannya mempertahankan posisi ini sebanyak 13 kali sejak penghargaan Skytrax pertama kali digelar.

Edward Plaisted, CEO Skytrax, menyampaikan apresiasinya atas pencapaian Changi, “merupakan pencapaian yang luar biasa bagi Bandara Changi Singapura untuk menerima penghargaan tertinggi sebagai Bandara Terbaik Dunia 2025, yang merupakan rekor ke-13 kalinya dalam sejarah penghargaan ini.

Keragaman dan pilihan gerai makan yang luas juga diakui, dengan Bandara Changi yang memenangkan penghargaan untuk Restoran Bandara Terbaik Dunia.”

Sementara itu, Bandara Incheon di Seoul turun ke posisi keempat, dan Tokyo Haneda bertahan di posisi ketiga. Bandara Internasional Hong Kong melonjak dari posisi ke-11 ke peringkat keenam. Peningkatan juga dialami Bandara Fiumicino di Roma, yang naik dari posisi 12 ke delapan.

Berikut daftar bandara terbaik di dunia tahun 2025:

  1. Bandara Changi Singapura
  2. Bandara Internasional Hamad
  3. Bandara Internasional Tokyo (Haneda)
  4. Bandara Internasional Incheon
  5. Bandara Internasional Narita
  6. Bandara Internasional Hong Kong
  7. Bandara Paris Charles de Gaulle
  8. Bandara Fiumicino Roma
  9. Bandara Munich
  10. Bandara Zurich
  11. Bandara Internasional Dubai
  12. Bandara Helsinki-Vantaa
  13. Bandara Internasional Vancouver
  14. Bandara Istanbul
  15. Bandara Internasional Wina
  16. Bandara Melbourne
  17. Bandara Internasional Chubu Centrair
  18. Bandara Kopenhagen
  19. Bandara Schiphol Amsterdam
  20. Bandara Internasional Bahrain