by Karina Anandya 14 June, 2019
Air France Sediakan In-Flight LiFi
Meski kini kian banyak maskapai yang menawarkan WiFi di pesawat, namun biasanya koneksi internetnya tak terlalu kencang. Hanya berkisar 15 Mbps. Bertekad untuk menghadirkan koneksi yang lebih baik dan cepat, baru-baru ini Air France mengumumkan bakal menyediakan jaringan internet menggunakan teknologi LiFi di dalam pesawat.
Untuk mewujudkan hal tersebut, maskapai asal Prancis ini menggandeng perusahaan pembuat perangkat berbasis LiFi, yakni Oledcomm. Berbeda dengan WiFi, teknologi LiFi memanfaatkan pancaran cahaya sebagai medium untuk menghantarkan jaringan internet. Koneksi jenis ini relatif lebih baik ketika digunakan di area yang padat karena minim gangguan sinyal.
Oledcomm menjanjikan kecepatan internet yang tersedia nantinya akan mencapai 100 Mbps untuk setiap penumpang. Artinya, dengan teknologi LiFiMAX ini penumpang dapat memutar video 4K, AR serta mengakses internet tanpa ada kendala.
Kendati potensial, LiFi memiliki kelemahan dibandingkan WiFi konvensional. Selain harga yang jauh lebih mahal—mencapai Rp13.000.000, LiFiMAX hanya memiliki jangkauan maksimum sekitar 28 meter, serta membutuhkan direct line of sight ke perangkat tujuan yang dilengkapi receiver khusus. Implementasi LiFi layaknya koneksi infrared pada perangkat remote TV atau gajet lawas. Selain itu, perangkat yang terkoneksi pun harus statis alias tidak dapat bergerak dengan bebas.
Baca juga: Lounge Baru Air France di Bandara Paris CDG; Air France Rilis Amenity Kit Edisi Ulang Tahun
Oledcomm mengatakan bahwa LiFiMAX akan tersedia pada penerbangan Air France setidaknya akhir 2019 ini di seluruh pesawat berukuran sedang.
Informasi selengkapnya, kunjungi Air France.