by Karina Anandya 15 April, 2019
Debut Hotel Marc di Gili Trawangan
Industri pariwisata Indonesia siap berlari kencang tahun ini. Hal tersebut ditandai dari semakin meningkatnya kunjungan wisatawan baik domestik maupun mancanegara. Menurut data World Economic Forum (WEF) dalam Travel & Tourism Competitiveness Report, daya saing pariwisata Indonesia melompat dari peringkat 70 pada 2013 menjadi peringkat 42 di 2017. Tahun ini, diprediksi bakal naik ke posisi 30 besar.
Salah satu pariwisata yang diproyeksikan kembali kedatangan banyak turis adalah Gili Trawangan. Pulau kecil yang berada di sebelah barat laut Lombok tersebut merupakan objek wisata paling popular di Nusa Tenggara Barat. Alasan inilah yang menguatkan Milestone Pacific Hotel Group (MPHG) untuk menghadirkan akomodasi Marc Hotels di Gili Trawangan.
Marc Hotels Gili Trawangan merupakan hotel bintang empat sekaligus merek kelas atas MPHG yang didirikan oleh pengusaha bernama Marc yang hobi melancong dan fotografi. Hotel yang memiliki tagline “Vibrant Social Hub” ini memiliki konsep one stop destination. Tamu dapat berinteraksi satu sama lain, sharing, dan berdiskusi.
Penginapan yang berlokasi di kavling Gili Indah ini memayungi 52 kamar. Desainnya menggabungkan arsitektur modern dengan desain rumah tradisional suku Sasak yang berada di Pulau Lombok. Setiap hunian dibagi menjadi dua jenis yaitu Chamber (deluxe) dan Chamberlain (suite). Guna memanjakan para tamu, Marc Hotels menyediakan tiga pilihan matras dan bantal yang dapat dipilih sesuai keinginan tamu.
Baca juga: Alasan Baru ke Karma Reef Gili Meno; 5 Resor di Gili Matra
Fasilitas lainnya mencakup Wine & Spirit Cellar, The Sasak Bistro & Bar, dan kolam renang. Akomodasi tersebut juga menawarkan beberapa layanan menarik, mulai dari bersepeda, horse riding, boat transfers, spa, snorkeling, dan diving.
Informasi lebih lanjut, kunjungi Marc Hotel Gili Trawangan.