by Yohanes Sandy 10 March, 2020
8 Cara Agar Terhindar dari Serangan COVID-19
4. Jaga kebersihan
Selalu ingatkan diri sendiri dan orang-orang di sekitar Anda untuk menutup mulut dan hidung ketika batuk dan bersin. Jangan tutup keduanya dengan telapak tangan, melainkan memakai tisu ataupun menutupinya dengan siku tangan. Jika Anda mengalami gejala sakit pernapasan, gunakan masker untuk meminimalisir penyebaran virus. Menurut WHO, menjaga kebersihan pernapasan dapat mengurangi penyebaran virus batuk, flu, hingga COVID-19.
5. Hindari (atau kurangi) bersentuhan dengan orang
Jabat tangan juga dianggap sebagai cara paling mudah bagi virus untuk berpindah dari satu orang ke orang yang lain. Sempat muncul gerakan mengganti jabat tangan dengan saling menempelkan siku, namun menurut WHO, cara paling efektif adalah dengan mengeliminasi kontak langsung.
6. Sadar dengan kondisi kesehatan
Jika Anda merasakan gejala seperti demam, batuk, dan sesak napas, segera ke rumah sakit untuk pemeriksaan lebih lanjut. Usahakan untuk tetap di rumah jika Anda merasa kurang sehat.
7. Senantiasa ikuti perkembangan
Ikuti terus perkembangan wabah COVID-19 terutama di tempat Anda tinggal. Pemerintah secara berkala memperbarui informasi mengenai wabah COVID-19 ini. Untuk Indonesia, nomor telepon yang dapat dihubungi adalah 119 ext. 9.
8. Hindari keramaian
Pemerintah lokal maupun nasional menyarankan bagi warganya untuk menghindari tempat-tempat yang kerap didatangi oleh banyak orang, terutama tempat yang memiliki saluran udara buruk. Jika Anda tetap harus pergi ke tempat-tempat yang ramai, ingat poin nomor 1-5 di atas.