Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

6 Hotel Baru Dibuka Bulan Ini

Kamar di Renaissance Nusa Dua, hotel Renaissance kedua di Indonesia. (Foto: Marriott)

1. Renaissance Bali Nusa Dua
Ini merupakan hotel Renaissance kedua di Indonesia, setelah cabang Uluwatu, Bali. Walau berlokasi di sentra hotel bisnis, Renaissance Bali Nusa Dua bertekad tampil lebih trendi dengan mengusung desain teatrikal. Resor ini menampung enam gerai F&B, salah satunya bernama Nusantara yang kabarnya digarap bersama Locavore. marriott.com 

Kolam renang di Mercure Ambassador Jeju, hotel baru di Teddy Valley Golf. (Foto: Accor)

2. Mercure Ambassador Jeju, Korea Selatan
Jeju, pulau liburan di Korea Selatan, memiliki hotel baru yang membidik penggemar golf. Mercure Ambassador Jeju bersemayam di Teddy Valley Golf, sisi selatan pulau, tak jauh dari Jungmun Tourist Complex. Mengusung merek Ambassador, hotel ini merupakan produk kongsi antara Accor dan Ambassador Hotel Group. all.accor.com 

Interior kamar di Six Senses Shaharut, hotel padang pasir yang dibuka pada 5 Agustus. (Foto: Amit-Geron/Six Senses)

3. Six Senses Shaharut, Israel
Rutin dirundung konflik, Israel mungkin bukan destinasi terpopuler untuk menyepi. Tapi sebuah resor baru berniat merombak citra itu. Bersemayam di Gurun Negev, Six Senses Shaharut mengajak tamu menjauh dari keriuhan dan menikmati sensasi liburan padang pasir. Resor berisi hanya 60 suite dan vila ini menyambut tamu perdananya pada 5 Agustus 2021. sixsenses.com 

Bulan ini, hotel butik The Dharmawangsa Jakarta akan dikelola oleh Marriott. (Foto: The Dharmawangsa)

4. JW Marriott The Dharmawangsa Jakarta
Sebenarnya ini bukan hotel baru. Hanya manajemen dan namanya saja yang berganti. The Dharmawangsa, hotel butik ikonis Jakarta, akan bernaung di bawah merek JW Marriott mulai Agustus 2021. Melihat spesifikasi barunya, tak banyak perubahan, kecuali mungkin di area kuliner. Restoran Sriwijaya diubah jadi Sriwijaya Steakhouse, sementara Jakarta & The Courtyard menjadi All Day Dining. marriott.com 

Kamar ramping Hyatt Place New York/Chelsea, sekitar tiga kilometer dari Central Park. (Foto: Hyatt)

5. Hyatt Place New York/Chelsea, AS
Lokasinya strategis: 15 menit jalan kaki dari Empire State Building dan tiga kilometer dari Central Park. Daya tarik lainnya ialah tarifnya yang menggiurkan: hanya sekitar Rp3,6 juta per malam. Hotel segmen ramah kantong ini menampung 510 kamar dengan ukuran mulai dari 17 meter persegi. hyatt.com

Lobi St. Regis Qingdao, hotel yang menempati gedung jangkung di Haitian Center. (Ilustrasi: Marriott)

6. St. Regis Qingdao, Tiongkok
Hotel ini beralamat di Haitian Center, bagian dari megaproyek transformasi Shandong menjadi pusat ekonomi baru di timur Tiongkok. Menempati gedung yang menjulang hampir tiga kali Monas, St. Regis Qingdao menawarkan 233 kamar dan tiga restoran, plus gerai khas St. Regis Bar yang mengandalkan koktail ikonis Bloody Mary. marriott.com 

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5