by Karina Anandya 03 September, 2018
5 Acara September 2018
Asia Pacific Masters Games
Lokasi: Penang, 7-15 September
Turnamen olahraga adalah hak semua orang, termasuk kaum amatir dan atlet pensiunan. Dari premis inilah lahir International Masters Games Association (IMGA), organisasi yang menggarap pesta olahraga multicabang khusus partisipan berusia minimum 30 tahun. Usai melansir Masters Games di level Eropa, Amerika, dan dunia, IMGA tahun ini meluncurkan Asia Pacific Masters Games yang melombakan 21 cabang. apmg2018.com.
Busan Biennale
Lokasi: Busan, 8 September-11 November
Ibarat Yogyakarta versi Korea, Busan telah lama tersohor sebagai pusat seni dan budaya. Selain film festival, pergelaran andalannya ialah Busan Biennale, ajang seni yang sebelumnya bernama Pusan International Contemporary Art Festival. Untuk jilid 2018, panitia menunjuk direktur artistik baru: Cristina Ricupero, mantan kurator Nordic Institute for Contemporary Art; serta Jörg Heiser, professor Berlin University of the Arts. busanbiennale.org.
Maybank Bali Marathon 2018
Lokasi: Gianyar, 9 September
Lomba lari tingkat internasional yang telah diselenggarakan sejak 2012 ini memperlombakan ajang marathon dengan empat kategori: full marathon, half marathon, 10K, dan children sprint. Tahun ini, tercatat lebih dari 10.000 peserta yang telah mendaftar MBM 2018, di antaranya dari Kenya, Ethiopia, AS, Eropa, Australia dan berbagai negara Asia lainnya. Salah satu faktor yang membuatnya menarik adalah suasana alam Gianyar yang menyenangkan di sepanjang rute. balimarathon.com.
Monaco Yacht Show
Lokasi: Port Hercules, 26-29 September
Ekshibisi tahunan yacht mewah yang telah beroperasi sejak 1991 silam ini tak pernah sepi pengunjung. Selain rutin memamerkan kurang lebih 120 superyacht, tahun ini pengunjung juga dapat melihat langsung delapan yacht terbesar, hingga 40 kapal dengan konsep terbaru yang dapat disesuaikan dengan selera. Metode ini dilakukan agar ke depannya, para pemilik dapat terlibat langsung dalam proses pembuatan yacht pribadi mereka. monacoyachtshow.com.
Archifest 2018
Lokasi: Singapura, 28 September–10 Oktober 2018
Untuk yang ke-12 kalinya, ajang tahunan Archifest kembali hadir selama dua minggu di Marina Bay Sands Singapore Event Plaza. Mengusung tema “Design for Life”, festival besutan Singapore Institute of Architects (SIA) tersebut tak hanya memperlihatkan beragam inovasi desain, namun juga menyematkan seni dan busaya lokal. Nantinya, bakal ada beberapa workshop menarik yang dibawakan oleh dua arsitek ternama Indonesia: Realrich Sjarief dan Budi Pradono. archifest.sg.