by Yohanes Sandy 29 May, 2017
20 Tempat untuk Buka Puasa di Jakarta
Ramadan telah tiba. Kami rangkum 20 tempat di Jakarta yang cocok untuk menggelar acara buka puasa bersama keluarga, rekan, maupun kolega. Berikut daftarnya:
Pullman Jakarta Indonesia
Lokasi: Jl. M.H. Thamrin No.59, Jakarta Pusat.
Daya tarik: Nikmati sajian khas Lebanon yang disiapkan langsung oleh koki tamu, Zein Rahhal. Berkolaborasi dengan Executive Chef Pullman Jakarta Indonesia, koki asli Lebanon tersebut akan menghadirkan berbagai macam sajian khas Timur Tengah seperti lamb ouzi, baklava, shawarma, serta masih banyak lagi. Tak ketinggalan, beragam masakan Indonesia, Asia, dan Barat juga akan tetap terhidang di menu prasmanan.
Harga: Rp468.000 per orang termasuk kopi atau teh.
Informasi: 021/3192-1111; pullmanjakartaindonesia.com.
Hotel Borobudur Jakarta
Lokasi: Jl. Lapangan Banteng Selatan, Jakarta Pusat.
Daya tarik: Bogor Café dipastikan akan menjadi primadona di kala Ramadan. Di sini, selain bisa menikmati sajian sop buntut legendaris, sepanjang Ramadan tahun ini tim kuliner Bogor Café juga menghadirkan beragam hidangan khas Negeri 1001 Malam secara prasmanan. Satu hal yang pasti, jika Anda penggemar hidangan khas Nusantara, Bogor Café memiliki sederetan menu Nusantara yang sangat menggugah selera.
Harga: Rp398.000++ per orang termasuk minuman.
Opsi lain: Restoran Miyama menawarkan paket bento khas Jepang dengan harga Rp298.000++ per orang.
Informasi: 021/380-5555; hotelborobudur.com.
Hotel Mandarin Oriental Jakarta
Lokasi: Jl. M.H. Thamrin, Jakarta Pusat.
Daya Tarik: Restoran Cinnamon bulan ini khusus menghadirkan menu-menu Indonesia untuk berbuka puasa. Anda bisa memulai sesi berbuka puasa dengan beragam hidangan manis seperti bubur shafar Madura, kolak pisang, es campur, dan lain sebagainya. Kemudian, lanjutkan dengan aneka pilihan hidangan yang menggugah selera seperti kambing guling, nasi Bali, serta bakso Malang.
Harga: Rp350.000++ per orang.
Opsi lain: Jika Anda ingin berbuka puasa dengan menu Prancis, silakan berkunjung ke Lyon.
Informasi: 021/2993-8888; mandarinoriental.com/jakarta.
Keraton at The Plaza
Lokasi: Jl. M.H. Thamrin Kav. 15, Jakarta Pusat.
Daya tarik: Komandan tim kulinernya baru. Tentu saja hidangan yang ditawarkan di Bengawan Restaurant juga akan berbeda. “Tahun ini, kami akan menghadirkan pengalaman kuliner lokal dan beberapa hidangan khas Timur Tengah,” ujar Syaiful Bahri, Executive Chef Keraton at The Plaza. Sajian-sajian khas Indonesia seperti sate, ayam taliwang, dan rendang akan disandingkan dengan berbagai hidangan khas Timur Tengah, misalnya kebab, lamb kofta, dan prawn tandoori. Untuk minuman, tim bartender mereka telah mempersiapkan satu menu spesial, yaitu teh tarik kayu manis.
Harga: Rp399.000++ per orang. Dapatkan diskon sebesar 25 persen per meja untuk reservasi lebih dari 21 orang dan diskon 20 persen per meja untuk reservasi antara 9-20 orang.
Opsi lain: –
Informasi: 021/5030-2993; keratonattheplazajakarta.com.
DoubleTree by Hilton Jakarta – Diponegoro
Lokasi: Jl. Pegangsaan Timur No. 17, Cikini, Jakarta Pusat.
Daya tarik: Di Jakarta, masakan Betawi mulai tergeser. Hanya sedikit menu yang beredar di pasaran. OPEN} Restaurant memberikan kesempatan bagi Anda untuk berbuka puasa dengan aneka hidangan khas Betawi. Lewat “Pasar Bedug Betawi,” restoran prasmanan ini akan menyajikan lebih dari 150 menu khas Indonesia khususnya Jakarta kreasi Executive Chef, Zulkarnain dan tim kulinernya. Beberapa hidangan yang ada di dalam menu prasmanan di antaranya, ikan kakap kemangi bumbu kuning, sate campur, cumi sumbat pedas, nasi kebuli, dan masih banyak lagi. Bagi penggila durian, tersedia juga area yang khusus menyajikan buah tersebut.
Harga: Rp428.000++ per orang.
Opsi lain: Sea Grain Restaurant & Bar yang bersemayam di lantai tiga menawarkan set menu berbuka puasa untuk minimum lima orang. Set menu disajikan lengkap dengan tajil dan pilihan hidangan utama yang menggugah selera, umpamanya baked grouper fish fillet with gremolata sauce, herb grilled chicken breast with natural juice, dan masih banyak lagi. Set menu Ramadan dibanderol Rp388.000++ per orang.
Informasi: 021/3190-4433; jakartadiponegoro.doubletree.com.
The Sultan Hotel & Residence Jakarta
Lokasi: Jl. Gatot Subroto, Jakarta Selatan.
Daya tarik: Hotel legendaris di Jakarta ini menghadirkan promo hidangan “Ramadan Warisan Tradisi” sepanjang bulan puasa. Digelar di Lagoon Café, tim kuliner The Sultan Hotel telah menyiapkan aneka hidangan dari berbagai belahan bumi Nusantara seperti empal balado, gulai nangka, bakso Malang, soto mi, dan masih banyak lainnya.
Harga: Rp350.000nett per orang.
Opsi lain: –
Informasi: 021/570-3600; sultanjakarta.com.
Plataran Menteng
Lokasi: Jl. H.O.S. Cokroaminoto No. 42, Jakarta Pusat.
Daya tarik: Restoran yang belum lama beroperasi ini menawarkan menu spesial yang hanya tersedia sepanjang bulan Ramadan. Tiga menu yang bisa Anda cicipi Al Hambra (kari kambing dengan roti cane), nasi kebuli ayam, dan paella ayam. Selain menu khusus, di Plataran Menteng Anda juga masih bisa memesan hidangan khas mereka di antaranya yakni bebek mawur yang empuk serta kerapu Menteng yang kaya bumbu rempah. Satu hal yang pasti, pesan meja jauh-jauh hari karena tempat ini selalu ramai.
Harga: sekitar Rp600.000 untuk dua orang.
Opsi lain: Menu spesial Ramadan juga tersedia di Plataran Dharmawangsa.
Informasi: 021/2962-7771; plataran.com.
The Dharmawangsa Jakarta
Lokasi: Jl. Brawijaya Raya No. 26, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
Daya tarik: Jakarta Restaurat, salah satu restoran prasmanan terbaik di Jakarta menawarkan paket berbuka puasa dengan tema “Ramadan Nusantara.” Restoran yang terkenal memiliki menu-menu Indonesia dengan cita rasa autentik tersebut akan menghadirkan beragam hidangan khas Nusantara. Untuk membatalkan puasa, mereka menawarkan aneka camilan manis tradisional seperti jongkong kopyor, martabak manis, dan kue pisang. Sedangkan untuk menu utama, tim kuliner pimpinan koki Felix Budisetiawan telah menyiapkan hidangan khas Indonesia, sebut saja rawon, rendang, kambing guling, mi kocok, martabak telur, dan sop kaki kambing. Tentunya, sesuai dengan ciri khas Jakarta Restaurant, semua hidangan diracik menggunakan bahan-bahan premium.
Harga: Rp595.000++ (dewasa) dan Rp395.000++ (anak-anak).
Opsi lain: Lobby Lounge di Bimasena akan disulap menjadi area makan bertemakan Timur Tengah. Kali ini tema yang diusung adalah “Touch of Egypt” lengkap dengan beragam menu khas Mesir.
Informasi: 021/725-8181; the-dharmawangsa.com.
Raffles Jakarta
Lokasi: Ciputra World 1, Jl. Prof. Dr. Satrio Kav. 3-5, Jakarta Pusat.
Daya tarik: Arts Café di Raffles Jakarta tahun ini memboyong koki Husnu Ozcan dari Raffles Istanbul untuk menghadirkan pilihan hidangan khas Turki yang menggoda lidah. Di sini pria tersebut akan menyajikan beberapa masakan andalannya, seperti hunkar begendi, bulgur pilavii, dalyan kofte, dan masih banyak lagi. Selain sajian Turki, Arts Café juga menyiapkan sejumlah opsi makanan Indonesia yang tak boleh dilewatkan.
Harga: Rp398.000++ per orang untuk sesi makan antara pukul 17:45-20:30 dan Rp198.000++ per orang untuk sesi makan antara pukul 20:30-22:30.
Opsi lain: Tajil Tower di The Writers Bar tersedia bagi Anda yang ingin kudapan ringan. Paket ini hadir dengan pilihan teh TWG dan dibanderol Rp350.000++ untuk dua orang.
Informasi: 021/2988-0888; raffles.com/jakarta
The Westin Jakarta
Lokasi: Jl. H.R. Rasuna Said Kav.C-22 A, Jakarta Selatan.
Daya tarik: Kapan lagi menikmati momen buka puasa di salah satu restoran tertinggi di Indonesia, Seasonal Tastes? Koki Daniel Kuser dan tim kulinernya siap menyajikan beragam menu Timur Tengah yang dipadu dengan aneka pilihan sajian khas Indonesia.
Harga: Rp438.000++ per orang termasuk minum dan tajil.
Opsi lain: Nikmati aneka camilan berkelas di Lobby Lounge yang terletak satu lantai di atas Seasonal Tastes sembari melihat panorama kota Jakarta.
Informasi: 021/2788-7788; westinjakarta.com.