Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

10 Festival Jazz di Indonesia

Dekorasi panggung yang intim antara musisi dan penonton.

Ubud Village Jazz Festival, Bali
Setelah festival yoga dan literatur, Ubud kini memiliki festival jazz. Ubud Village Jazz Festival memulai debutnya pada 9-10 Agustus 2013 di Agung Rai Museum of Art, dengan menampilkan 20 pementasan berisi musisi jazz nasional dan internasional, di antaranya Peter Beets, Balawan & Batuan Etnic Fusion, Dwiki Dharmawan, serta Ventura Trio. Ajang ini digarap oleh duet Yuri Mahatma, pendiri Underground Jazz Movement; serta Anom Darsana, pemilik Antida Music Productions. ubudvillagejazzfestival.com.

Sejumlah musisi yang turut menyemarakkan Java Jazz.

Java Jazz Festival, Jakarta
Menampilkan lebih dari 1.000 musisi dan memikat puluhan ribu penonton, Java Jazz Festival didaulat sebagai satu dari 10 festival jazz termegah sejagat. Hampir semua bintang jazz internasional pernah ditampilkannya. Meski demikian, festival ini sejatinya menampilkan musik yang bersifat eklektik. Grup-grup dari beragam aliran rutin menghiasi panggung-panggungnya. Tahun depan, ajang anual garapan Java Festival Production ini bakal tampil lebih meriah dalam rangka merayakan ulang tahunnya yang ke-10. javajazzfestival.com.

Show CommentsClose Comments

1 Comment

Leave a comment

0.0/5