Italia Archives - DestinAsian Indonesia https://destinasian.co.id/tags/italia/ Majalah travel premium berbahasa Indonesia pertama Sat, 27 Jul 2024 13:57:50 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 Overtourism, Tiket Masuk Venesia Naik 2 Kali Lipat di 2025 https://destinasian.co.id/overtourism-tiket-masuk-venesia-naik-2-kali-lipat-di-2025/ https://destinasian.co.id/overtourism-tiket-masuk-venesia-naik-2-kali-lipat-di-2025/#respond Tue, 23 Jul 2024 04:00:00 +0000 https://destinasian.co.id/?p=75402 Venesia berencana menggandakan tarif untuk turis pada tahun 2025 untuk menekan jumlah pelancong dari luar negeri.

The post Overtourism, Tiket Masuk Venesia Naik 2 Kali Lipat di 2025 appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
Venesia akan gandakan tarif untuk para pelancong, mulai tahun 2025. (Foto: Te Lun Ou Yang/Unsplash)

Destinasi terkenal di Italia, Venesia, kabarnya saat ini sesak dengan turis dari berbagai belahan dunia.

Venesia terkenal dengan arsitektur bangunan dan jembatan-jembatan ikoniknya. Namun, kota ini menjadi kurang nyaman bagi penduduk lokal karena jumlah turis yang membludak memenuhi jalan-jalan sempit dan moda transportasi yang ada, serta keresahan lainnya gara-gara overtourism.

Pada April 2024, pemerintah kota Venesia memberlakukan tiket masuk sebesar 5 euro atau sekitar Rp85.157 per hari. Harapannya, bisa untuk mengurangi pengunjung harian yang kian membludak. Sayang, regulasi ini dianggap tidak efektif karena tidak memberikan dampak signifikan.

Baca Juga: Menyelami Kreasi Makanan Indonesia di KAUM Jakarta

Berdasarkan data pemerintah kota, dalam 11 hari pertama percobaan program ini, pengunjung nyatanya tetap bertambah hingga 75.000 orang. Kegagalan ini bahkan menyebabkan puluhan warga protes di depan Stasiun Kereta Santa Lucia, mengutip berbagai sumber.

Overtourism di Venesia. (Foto: Hubert Buratynski/Unsplash)

Percobaan diberlakukannya tarif 5 euro berakhir pada 14 Juli 2024 lalu dan rencananya akan dilanjutkan tahun depan dengan tarif yang lebih besar. Beberapa sumber mengatakan tarifnya akan naik dua kali lipat, perkiraan bisa mencapai 10 euro atau sekitar Rp170.000++.

Baca Juga: Pop-up Cafe Deadpool & Wolverine Hadir di Tokyo

Turis yang melancong ke Venesia diprediksi akan melambung hingga lebih dari 30 juta di tahun depan, bertepatan dengan tahun Yubelium 2025.

Inilah yang ditakutkan warga Venesia, beberapa pihak skeptis peraturan pengenaan tarif ini tidak akan memberikan dampak yang signifikan. Mereka meminta pemerintah untuk mencari alternatif lain untuk  benar-benar menekan angka turis. (chs)

The post Overtourism, Tiket Masuk Venesia Naik 2 Kali Lipat di 2025 appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
https://destinasian.co.id/overtourism-tiket-masuk-venesia-naik-2-kali-lipat-di-2025/feed/ 0
Pasir, Surga Pecinta Kuliner Mediterania di Jantung Ubud https://destinasian.co.id/pasir-surga-pecinta-kuliner-mediterania-di-jantung-ubud/ https://destinasian.co.id/pasir-surga-pecinta-kuliner-mediterania-di-jantung-ubud/#respond Tue, 13 Feb 2024 07:23:56 +0000 https://destinasian.co.id/?p=73621 Dalam bangunan berdesain anggun, Pasir menyuguhkan aneka menu Mediterania dari bahan-bahan terbaik.

The post Pasir, Surga Pecinta Kuliner Mediterania di Jantung Ubud appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
Tampilan eksterior restoran Pasir. (Foto: PASIR)

Kehadirannya pada Juli 2023 turut memperkaya skena kuliner Ubud. Kini, setelah tujuh bulan beroperasi, Pasir telah menjadi bagian integral dari pengalaman kuliner di kawasan ini.

Pasir berlokasi di Jalan Monkey Forest, jalur utama dalam sirkuit turis di Ubud. Di antara tetangganya, bangunannya tampil menonjol berkat desainnya yang bercorak kalem sekaligus atraktif. Bentuk dan warnanya menerbangkan imajinasi kita ke rumah-rumah romantis di pesisir Mediterania.

Tampilan interior restoran Pasir lantai 2. (Foto: PASIR)

Komposisi eksteriornya berkesinambungan dengan interiornya. Warna pasir pantai yang menenangkan begitu anggun membalut ruangan, dari lantai, dinding, hingga plafon. Sentuhan tropis yang halus datang dari mebel-mebel kayu dan aneka tanaman hias.

Sejalan dengan desainnya, Pasir menghidangkan menu-menu yang menonjolkan tradisi dapur Mediterania. Bahan utama masakannya ialah aneka daging dan hasil laut segar. Demi menjaga kualitas dan mendukung ekosistem lokal, mayoritas bahan ini didapatkan dari pemasok lokal di Bali dan pulau tetangga.

Tampilan menu Hanging Tomahawk. (Foto: PASIR)

Buku menunya terbagi tiga kelompok utama berdasarkan sumber bahan pokoknya. Di kelompok“from the sea,” tamu bisa menemukan antara lain gurita dan kakap panggang, scallop asal Lombok, serta oyster hasil budi daya nelayan Bali.

Berpindah ke kelompok “from the garden,” bintang utamanya ialah labu bakar, salad tomat Bedugul, serta keju burrata yang disajikan dengan anggur panggang lokal. Kelompok terakhir, “from the farm,” didesain untuk kaum karnivor. Andalannya meliputi hanging tomahawk seberat 350 gram, pork loin, serta lamb kofta.

Tampilan menu Buratta dan Palma Passion. (Foto: PASIR)

Membuka halaman minuman, Pasir memiliki puluhan jenis koktail. Ada varian klasik semacam mai Thai dan mojito yang diracik dengan sentuhan kontemporer. Ada juga kreasi baru seperti white flower dan chamelia. Demi memudahkan tamu dalam memilih, buku menunya menyertakan rekomendasi koktail yang pas untuk mendampingi makanan utama.

Pasir beroperasi setiap hari, melayani makan siang dan malam. Di antara jam makan ini, tempat ini cocok dijadikan wadah transit di sela wisata di Ubud. Dapurnya menawarkan aneka kopi, jus, juga granita, jajanan Italia berupa es serut rasa buah. Khas resto Mediterania, Pasir juga memiliki menu-menu porsi kecil berisi bahan-bahan hasil persimpangan tradisi Eropa, Afrika, dan Asia, contohnya hummus, feta, dan zaitun.

Tampilan bar restoran Pasir. (Foto: PASIR)

Selepas jam makan malam, Pasir menyimpan tawaran yang tak kalah menarik: 27 opsi spirits, ditambah 30 label wine dan sampanye. Beroperasi hingga pukul 23, restoran ini wadah kongko yang ideal untuk mengisi malam di Ubud.

Pasir, Jl. Monkey Forest, Ubud, Gianyar, Bali; 0811-2833-838.

The post Pasir, Surga Pecinta Kuliner Mediterania di Jantung Ubud appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
https://destinasian.co.id/pasir-surga-pecinta-kuliner-mediterania-di-jantung-ubud/feed/ 0
Cathay Pacific Tawarkan Menu Italia https://destinasian.co.id/cathay-pacific-tawarkan-menu-italia/ https://destinasian.co.id/cathay-pacific-tawarkan-menu-italia/#respond Mon, 08 Jan 2024 07:16:29 +0000 https://destinasian.co.id/?p=73283 Maskapai asal Hong Kong ini rilis menu Italia untuk penumpang kabin Ekonomi Premium.

The post Cathay Pacific Tawarkan Menu Italia appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
Tampilan menu baru Cathay Pacific. (Foto: Cathay Pacific)

Setelah sukses merilis menu sehat pada bulan Agustus tahun lalu, Cathay Pacific kembali mencuri perhatian publik dengan memperkenalkan menu baru khusus untuk rute penerbangan jarak jauh. 

Kali ini, maskapai asal Hong Kong tersebut menggandeng jaringan restoran Italia kondang asal Hong Kong, yakni Pirata untuk menciptakan menu baru yang menggugah selera. Mulai bulan November tahun 2023, Cathay Pacific menghadirkan menu-menu Italia premium kreasi restoran Pirata. 

Bekerja sama dengan restoran kondang asal Hong Kong, Pirata. Keduanya menyajikan hidangan khas Italia. (Foto: Cathay Pacific)

“Kami sangat senang bisa dapat bermitra dengan Pirata untuk hidangan di kabin Ekonomi Premium, kami ingin memberikan pelanggan kami banyak hidangan baru dan menarik, ketika mereka sedang terbang bersama kami,” ujar Vivian Lo, Cathay Pacific General Manager Customer Experience and Design, dalam siaran persnya. 

Menu anyar ini tersedia untuk semua penumpang kabin kelas Ekonomi Premium yang bertolak dari Hong Kong. Untuk fase pertamanya, penumpang akan menikmati hidangan klasik asal Campania dan Tuscany, yakni Caprese yang disajikan dengan tomat dan salad roti.

Tersedia beberapa menu menarik. Salah satunya, Vitello. (Foto: Cathay Pacific)

Untuk hidangan pembuka, Anda memiliki dua opsi, yakni “Vitello” hidangan sapi asal Sisilia yang disajikan dengan saus tuna. Sementara itu, Anda juga dapat memilih hidangan seafood seperti gurita yang dimasak menggunakan tomat, zaitun, cabai, dan disajikan dengan kentang.

Tersedia tiga opsi menu utama lainnya, yakni Pork Saltimbocca yang hadir dengan saus jamur, keju, dan sage. Lalu, tersedia menu Chicken Pizzaiola dan Calabrian-style orecchiette pasta. Guna meningkatkan pengalaman bersantap, Cathay Pacific menawarkan segelas Astoria Lounge Valdobbiadene Prosecco Superiore DOCG yang khas dari kebun anggur Italia.

“Dengan menu yang dirancang khusus ini, kami berharap para penumpang akan merasakan rasa persatuan dan kebersamaan di ketinggian ribuan kaki di udara,” ujar Steen Puggaard, Pirata Group Chief Executive Officer, dalam siaran persnya.

Untuk informasi lebih lanjut, kunjungi Cathay Pacific.

The post Cathay Pacific Tawarkan Menu Italia appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
https://destinasian.co.id/cathay-pacific-tawarkan-menu-italia/feed/ 0
Mencicipi Sajian Italia Casa Cuomo di Jakarta https://destinasian.co.id/mencicipi-sajian-italia-casa-cuomo-di-jakarta/ https://destinasian.co.id/mencicipi-sajian-italia-casa-cuomo-di-jakarta/#respond Tue, 25 Jul 2023 06:03:03 +0000 https://destinasian.co.id/?p=71682 Berada di Jalan Gunawarman. Dapurnya dipimpin koki Salvatore Cuomo.

The post Mencicipi Sajian Italia Casa Cuomo di Jakarta appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
Dapur restoran ini dipimpin langsung oleh Chef Salvatore Cuomo. (Foto: Casa Cuomo)

Oleh Aisha Amira

Sejalan dengan tradisi kulinernya, restoran Italia lazimnya berbentuk rumah yang simpel dan hangat. Tapi Casa Cuomo sepertinya ingin menggeser citra itu. Di sini, tamu diundang duduk di meja dekat bar dan menghadap tangga spiral yang megah dan elegan. 

Casa Cumo mengusung konsep casa, yang memiliki arti sebagai rumah. Sejak dibuka Jumat kemarin, restoran ini melayani sarapan, makan siang, dan malam dalam bangnunan yang menyerupai rumah khas Italian. Selain itu, restorannya dilengkapi dengan jendela-jendela besar, membuat tamu senantiasa bisa merasakan suasana natural di luar.

Untuk interiornya, restoran anyar ini didominasi elemen kayu dan marmer. (Foto: Casa Cuomo)

Untuk interiornya, restoran anyar ini menggunakan bahan marmer untuk lantainya. Desainnya memadukan elemen kayu dan lukisan bangunan bersejarah Italia di tiap dindingnya. Lokasinya pun terbilang cukup strategis. Casa Cuomo berlokasi persis di Jalan Gunawarman, di pinggir jalan yang terkoneksi ke Senopati. Di daerah elite Gunawarman ini, setidaknya dalam hal harga menu, Casa Cuomo bersaing dengan beberapa restoran lainnya.

Dapur restoran ini dipimpin langsung oleh Chef Salvatore Cuomo, pria Italia dengan rekam jejak yang menjanjikan. Semasa kecil, saat masih menetap di Napoli, Salvatore belajar memasak dari sang ayah yang juga berprofesi sebagai koki di Italia. Untuk karier profesionalnya, Salvatore pernah mengabdi di sejumlah gerai prestisius, termasuk XEX Tokyo Salvatore Cuomo Bros dan Salvatore Cuomo.

Piza merupakan salah satu menu andalan Casa Cuomo. (Foto: Casa Cuomo)

Daftar menunya terbagi dalam sembilan kategori utama: antipasto; salad; soup; pasta e risotto; piza; pesche; carne; contorno; serta aneka hidangan penutup. Untuk menu andalannya, tamu bisa mencicipi beraneka ragam menu piza yang diolah menggunakan oven kayu di  dapur semi terbuka. 

Untuk informasi lengkap, kunjungi Casa Cuomo.

The post Mencicipi Sajian Italia Casa Cuomo di Jakarta appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
https://destinasian.co.id/mencicipi-sajian-italia-casa-cuomo-di-jakarta/feed/ 0
Usai Dua Tahun Renovasi, Park Hyatt Milan Dibuka Kembali https://destinasian.co.id/usai-dua-tahun-renovasi-park-hyatt-milan-dibuka-kembali/ https://destinasian.co.id/usai-dua-tahun-renovasi-park-hyatt-milan-dibuka-kembali/#respond Thu, 11 Aug 2022 20:08:54 +0000 https://destinasian.co.id/?p=68639 Kamar, spa, dan pusat kebugaran diperbarui. Restoran baru diluncurkan.

The post Usai Dua Tahun Renovasi, Park Hyatt Milan Dibuka Kembali appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
Park Hyatt Milan berlokasi di kawasan bersejarah Milan. (Foto: Park Hyatt Milan)

Saat arus tamu sedang seret akibat pandemi, Park Hyatt Milan mengalihkan fokusnya untuk melakukan renovasi. Bulan ini, usai dua tahun menyegarkan interiornya, hotel ini dibuka kembali.

Park Hyatt Milan berlokasi di kawasan bersejarah Milan. Dari lobinya, Duomo bisa dijangkau dengan lima menit berjalan kaki. Sementara Piazza Castello berjarak kurang dari satu kilometer.

Renovasi hotel mencakup 106 kamar dan 25 suites, juga ruang-ruang publik. Sembari merawat nilai sejarah bangunan, hotel ini memberi penyegaran pada desain interiornya. Selain itu, pipa-pipa air tua juga sudah diganti, dan AC modern dipasang di tiap kamar.

Park Hyatt Milan kini memiliki Pellico 3 Milano, restoran yang menyuguhkan menu Prancis, Spanyol, Yunani, dan Italia. (Foto: Park Hyatt Milan)

Di kamar tipe suite, sentuhan baru hadir dalam bentuk mebel dari Venetian Uno Contract. Di kamar mandinya, ada marmer dan kerikil Medici. Pada dinding, terpajang karya seni dari Stefano Meriggi, Matteo Boato, dan Luca Brandi.

Untuk area publik, renovasi dilakukan misalnya pada pusat kebugaran dan spa. AQVAM Spa sudah dibuka kembali dengan menawarkan Turkish bath dan jacuzzi. Sementara pusat kebugarannya kini dilengkapi peralatan terbaru Technogym.

Satu fasilitas baru juga lahir renovasi ini. Park Hyatt Milan kini memiliki Pellico 3 Milano, restoran yang menyuguhkan menu Prancis, Spanyol, Yunani, dan Italia. Desainnya dirancang oleh Flaviano Capriotti, sedangkan dapurnya diasuh koki Guido Paternollo.

“Mampu melakukan investasi seperti ini di periode kritis industri perhotelan telah memberikan sebuah keyakinan, dan saya tahu kami di Milan sangat senang menyambut kembali tamu lokal dan internasional,” ujar Monique Dekker, Area Vice President Hyatt.

The post Usai Dua Tahun Renovasi, Park Hyatt Milan Dibuka Kembali appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
https://destinasian.co.id/usai-dua-tahun-renovasi-park-hyatt-milan-dibuka-kembali/feed/ 0
Lama Merugi, Maskapai Nasional Italia Akhirnya Ditutup https://destinasian.co.id/lama-merugi-maskapai-nasional-italia-akhirnya-ditutup/ https://destinasian.co.id/lama-merugi-maskapai-nasional-italia-akhirnya-ditutup/#respond Thu, 26 Aug 2021 04:39:27 +0000 https://destinasian.co.id/?p=65438 Pada 14 Oktober, maskapai berkode AZA ini berhenti mengangkasa.

The post Lama Merugi, Maskapai Nasional Italia Akhirnya Ditutup appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
Pesawat Alitalia di Bandara Madrid. Pada 15 Oktober, maskapai nasional Italia ini akan stop mengangkasa. (Foto: Miguel Angel Sanz)

Italia mengambil keputusan paling pahit dalam sejarah penerbangannya. Alitalia, maskapai nasionalnya, resmi dilikuidasi. Pada 14 Oktober 2021, flag carrier yang sudah lama merugi ini akan undur diri dari angkasa.

Keputusan itu diumumkan dalam situs web Alitalia dua hari silam. Di sini tertulis, Kementerian Pengembangan Ekonomi Italia memerintahkan Alitalia menyetop penjualan tiket, lalu mengakhiri semua penerbangan pada 14 Oktober.

Alitalia, yang berkantor pusat di Roma, merupakan anggota aliansi SkyTeam. Mengandalkan 84 armada, maskapai berkode AZA ini melayani trayek Amerika Utara dan Selatan, Afrika, Asia, serta Timur Tengah.

Penumpang memasuki armada Alitalia di Roma. Maskapai ini akan digantikan ITA (Italia Trasporto Aereo). (Foto: Marcel Pirnay)

Kerugian finansial melatari penutupannya. Sejak didirikan pada 1946, maskapai ini hanya satu kali membukukan profit, pada 1998. Inefisiensi, konflik dengan karyawan, dan intervensi politik adalah sebagian dari masalah yang menggerogotinya.

Buntut dari rangkaian problem itu, Alitalia masuk tahap pembangkrutan pada 2017. Di tengah proses ini, pandemi menerjang, hingga pemerintah pun menasionalisasinya pada Maret 2020. Sejak itu, Alitalia ibarat pasien yang bergantung pada alat penopang hidup. Mulai bulan ini, selang penopangnya akan dicabut bertahap.

Baca Juga: 10 Maskapai Baru Diluncurkan Saat Pandemi

Kendati begitu, Italia tak sepenuhnya kehilangan maskapai nasional. Rencananya, Alitalia akan digantikan oleh maskapai baru bernama ITA, singkatan dari Italia Trasporto Aereo (Italy Air Transport).

ITA dijadwalkan mengangkasa perdana pada 15 Oktober, sehari selepas penutupan Alitalia. Dibandingkan seniornya, maskapai baru ini akan memiliki lebih sedikit karyawan, juga lebih sedikit rute, contohnya New York, Tokyo, Miami, London, serta Amsterdam.Cristian Rahadiansyah

The post Lama Merugi, Maskapai Nasional Italia Akhirnya Ditutup appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
https://destinasian.co.id/lama-merugi-maskapai-nasional-italia-akhirnya-ditutup/feed/ 0
Mulai 1 Agustus, Kapal Pesiar Besar Dilarang Masuk Venesia https://destinasian.co.id/mulai-1-agustus-kapal-pesiar-besar-dilarang-masuk-venesia/ https://destinasian.co.id/mulai-1-agustus-kapal-pesiar-besar-dilarang-masuk-venesia/#respond Thu, 15 Jul 2021 06:57:04 +0000 https://destinasian.co.id/?p=64852 Diancam UNESCO, pemerintah Italia akhirnya sudi alihkan jalur kapal pesiar.

The post Mulai 1 Agustus, Kapal Pesiar Besar Dilarang Masuk Venesia appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
Gondola membawa penumpang di Venesia, anggota Situs Warisan Dunia sejak 1987. (Foto: Antonio Molinari)

Penantian lama itu akhirnya terwujud. Setelah bertahun-tahun diprotes, pemerintah Italia setuju melarang kapal pesiar memasuki perairan interior Venesia.

Aturan baru ini diumumkan pada 13 Juli. Salah satu ketentuannya ialah larangan bagi kapal pesiar melewati kawasan Piazza San Marco, mulai 1 Agustus 2021. Sebagai landasan hukumnya, pemerintah meresmikan perairan ini sebagai “monumen nasional” yang wajib dilindungi.

“Di Venesia, mulai 1 Agustus, kapal pesiar besar tak lagi melewati Kanal Giudecca di depan San Marco,” tulis Menteri Kebudayaan dan Pariwisata Italia, Dario Franceschini, dalam akun Twitter-nya pada 13 Juli.

Kiri-kanan: Kapal pesiar gigantik mengarungi perairan Venesia. (Foto: Drew Harbour); Patung Support karya Lorenzo Quinn di Venesia. (Foto: Hans M)

Akan tetapi, tak semua kapal dilarang masuk. Pelang verboten ditujukan hanya pada bahtera gigantik yang memenuhi salah satu atau seluruh kriteria berikut: bobot di atas 25.000 ton, panjang minimum 180 meter, serta tinggi menembus 35 meter.

Melihat batasan spesifikasi itu, kapal-kapal terbesar semacam Harmony of the Seas dan MSC Grandiosa dipastikan tak bisa membelah laguna Venesia. Akses praktis hanya diberikan pada yacht dan pesiar sungai kelas menengah. 

Sebagai alternatif bagi pesiar besar, pemerintah akan mengarahkan para operator untuk bersandar di pelabuhan kargo Marghera, sekitar 10 menit naik perahu dari jantung Venesia. Kawasan ini akan dibenahi agar siap menampung kapal penumpang pada 2022.

Grand Canal dengan latar kapal pesiar Viking Star. (Foto: Alastair Miller/Viking Cruises)

Keputusan pemerintah Italia melarang pesiar besar tak lepas dari protes warga dan aktivis selama lebih dari 10 tahun. Mereka menuding kapal pesiar bertanggung jawab atas degradasi lingkungan di Venesia. Pasalnya, gelombang yang dihasilkannya mengancam fondasi ringkih “kota terapung” ini.

Baca Juga: Bagaimana Pariwisata Massal Merusak Venesia

Tekanan juga datang dari UNESCO. Pada 2019, lembaga PBB ini memperingatkan ancaman kapal pesiar terhadap ekologi Venesia, anggota Situs Warisan Dunia sejak 1987. Jika tak ada solusi, kota bersejarah ini akan dipertimbangkan masuk “daftar merah” dalam sidang Komite Warisan Dunia tahun ini.

Bendera protes menolak kapal pesiar besar di Venesia pada Juni 2021. (Foto: Jeremy Zero)

Venesia, kota maritim yang didirikan pada abad ke-5, merupakan aset wisata andalan Italia. Pada 2019, menurut data Dinas Pariwisata, kota bersejarah ini didatangi hampir 10 juta turis dan 500 kapal pesiar.

Sayangnya, primadona pelancong ini juga menjadi contoh buruk pariwisata massal. Selain menderita degradasi lingkungan, Venesia terus kehilangan warganya, akibat tersisih oleh kehadiran fasilitas pariwisata. Di kawasan bersejarahnya, sekitar 1.000 penduduk lokal eksodus saban tahunnya.Cristian Rahadiansyah

The post Mulai 1 Agustus, Kapal Pesiar Besar Dilarang Masuk Venesia appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
https://destinasian.co.id/mulai-1-agustus-kapal-pesiar-besar-dilarang-masuk-venesia/feed/ 0
Colosseum Resmi Kembali Dibuka https://destinasian.co.id/colosseum-resmi-kembali-dibuka/ https://destinasian.co.id/colosseum-resmi-kembali-dibuka/#respond Thu, 01 Jul 2021 07:12:12 +0000 https://destinasian.co.id/?p=64645 Usai renovasi masif, peninggalan sejarah berusia 2.000 tahun ini kembali dibuka.

The post Colosseum Resmi Kembali Dibuka appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
Setelah proyek renovasi total sejak 2013 silam—untuk membersihkan puing-puing serta perbaikan bagian-bagian yang rusak, akhirnya Colosseum kembali resmi dibuka secara keseluruhan pada 25 Juni 2021. Proyek perbaikan situs sejarah berusia 2.000 tahun sebesar $33 juta ini memang dilakukan secara bertahap. Didanai oleh perusahaan sepatu luks asal Italia, Tod’s, perbaikan ini dimulai dari restorasi fasad luar Colosseum, yang selesai pada 2016. Kemudian fase dua dimulai pada 2018 dan berfokus pada hipogea Colosseum, yakni lorong bawah tanah, kandang, dan ruangan gladiator.

Proyek ini melibatkan lebih dari 80 orang, termasuk arkeolog, arsitek, insinyur, surveyor dan pekerja konstruksi, yang merenovasi ruang seluas 15.000 meter persegi dan mendirikan jalan setapak 160 meter baru yang membuka hipogea bagi pengunjung untuk pertama kalinya. Agenda berikutnya adalah restorasi galeri Colosseum, sehingga pengunjung dapat mengaksesnya dengan lebih nyaman. Setelah itu, pemerintah Italia juga merencanakan akan menambah lantai berteknologi tinggi di Colosseum pada 2023 mendatang.

Atas kesediaannya membiayai proyek raksasa ini, Tod’s akan mendapatkan hak eksklusif iklan dan logo Colosseum selama 15 tahun. Selain itu, Tod’s juga memiliki akses iklan ke tiket masuk situs yang tiap tahunnya dikunjungi enam juta turis itu.

The post Colosseum Resmi Kembali Dibuka appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
https://destinasian.co.id/colosseum-resmi-kembali-dibuka/feed/ 0
Uni Eropa Sambut Kedatangan Turis yang Sudah Divaksin https://destinasian.co.id/uni-eropa-sambut-kedatangan-turis-yang-sudah-divaksin/ https://destinasian.co.id/uni-eropa-sambut-kedatangan-turis-yang-sudah-divaksin/#respond Thu, 20 May 2021 08:42:04 +0000 https://destinasian.co.id/?p=64108 Sudah divaksin? Mulai Juni mendatang, Anda sudah boleh kembali datang ke Eropa.

The post Uni Eropa Sambut Kedatangan Turis yang Sudah Divaksin appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
Uni Eropa akhirnya resmi mengizinkan kedatangan turis asing ke negaranya mulai Juni 2021 mendatang. Persyaratan utama bagi calon pelancong adalah mereka telah menerima vaksin yang disetujui oleh European Medicines Agency yakni yang dibuat oleh Pfizer-BioNTech, Moderna, dan Johnson & Johnson.

Sejak Maret 2020, perjalanan non-esensial ke 27 negara anggota Uni Eropa telah dilarang. Hanya beberapa negara yang dianggap aman—karena tingkat kasus Covid yang rendah—yang diizinkan berkunjung. Selain itu, Uni Eropa kembali mempertimbangkan negara yang mengalami jumlah kasus 75 per 100 ribu orang selama dua minggu berturut-turut masuk ke dalam dalam daftar hijau—dari sebelumnya 25 kasus per 100 ribu orang.

Namun, aturan tersebut masih akan mengecualikan turis yang tidak divaksinasi dari sebagian besar negara di dunia, kecuali Inggris. Saat ini, negara yang masuk daftar hijau adalah Australia, Israel, Selandia Baru, Rwanda, Singapura, Korea Selatan, Thailand, dan Tiongkok.

Baca juga: Mulai Juni, 4 Kapal Pesiar Kembali Berlayar di Eropa

Sementara, di Eropa sendiri, pemerintah juga telah melonggarkan beberapa peraturan, seperti kembali mengunjungi pusat kebugaran, makan di restoran, minum-minum di café, namun tetap mewajibkan pemakaian masker di tempat keramaian untuk mengendalikan peningkatan tingkat infeksi virus corona. Italia dan Prancis juga telah melonggarkan jam malam. Sementara penggemar musik di Belanda telah bersiap untuk menyambut Eurovision Song Contest.

The post Uni Eropa Sambut Kedatangan Turis yang Sudah Divaksin appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
https://destinasian.co.id/uni-eropa-sambut-kedatangan-turis-yang-sudah-divaksin/feed/ 0
Persyaratan Masuk Eropa Usai Pandemi https://destinasian.co.id/persyaratan-masuk-eropa-usai-pandemi/ https://destinasian.co.id/persyaratan-masuk-eropa-usai-pandemi/#respond Wed, 14 Oct 2020 10:48:50 +0000 https://destinasian.co.id/?p=59499 Negara-negara di Eropa telah memperbarui syarat masuk turis saat berkunjung.

The post Persyaratan Masuk Eropa Usai Pandemi appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
Sistem otorisasi perjalanan baru akan diperkenalkan di Eropa mulai 2022 mendatang. Turis dari luar Schengen diwajibkan untuk mendaftar secara online melalui Sistem Informasi dan Otorisasi Perjalanan Eropa (European Travel Information and Authorization System/ETIAS) sebelum berkunjung.

Cara kerjanya hampir sama dengan US ESTA, yang melakukan pemeriksaan keamanan otomatis sebelum mengizinkan pengunjung masuk ke negaranya. Pendaftaran akan menelan biaya €7 dan berlaku selama tiga tahun. Nantinya, maskapai juga akan memeriksa paspor sebelum naik pesawat.

Selain itu, beberapa negara di Eropa seperti Italia juga memberlakukan persyaratan karantina dan wajib melampirkan hasil tes PCR yang dilakukan tidak lebih dari 72 jam sebelum kedatangan. Italia juga mewajibkan pemakaian masker di ruang publik.

Baca juga: Regulasi Baru Masuk Italia

Sedangkan di Spanyol, meskipun tidak ada aturan lockdown baru yang diberlakukan, kini banyak wilayah di Spanyol yang dikunci saat kasus Covid-19 kian melonjak. Madrid juga telah memberlakukan undang-undang pembatasan perjalanan, pertemuan di luar dibatasi hanya untuk enam orang, serta bar dan restoran hanya diperbolehkan beroperasi dengan kapasitas 50 persen dan tutup pukul 23:00.

Informasi selengkapnya, kunjungi etias.com.

The post Persyaratan Masuk Eropa Usai Pandemi appeared first on DestinAsian Indonesia.

]]>
https://destinasian.co.id/persyaratan-masuk-eropa-usai-pandemi/feed/ 0