Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

—Video

4 Tempat Atraktif di Ubud
Ubud terus menyaingi kawasan selatan Bali sebagai pemberhentian utama dalam sirkuit turis. Kawasan yang dibalut keindahan alam agraris ini mengoleksi begitu banyak magnet wisata, dari bebek goreng hingga studio yoga, dari resor tepi sungai hingga festival literatur. Kami memilih, menyambangi, dan mengulas empat magnet Ubud yang bisa menjadi alasan baru bagi Anda untuk kembali berkunjung.

—News

Kota Favorit Turis 2015
Untuk keempat kalinya, MasterCard menggelar survei kota-kota yang paling sering dikunjungi turis. Survei yang melibatkan 132 kota itu mengukur tingkat kunjungan turis dan pengeluaran mereka, kemudian mengolahnya menjadi data proyeksi.

Jepang Tawarkan WiFi Gratis Bagi Turis
Usai mempermudah proses aplikasi visa, Jepang kali ini menghadirkan fasilitas yang bakal disambut senyum oleh pecandu internet: WiFi gratis. Koneksi internet akan disediakan di 400 ribu titik dan bisa diakses dengan terlebih dulu melakukan registrasi.

—Art Scene

The Sound of Music Hadir di Jakarta
Setelah Beauty and The Beast, Jakarta bakal kedatangan The Sound of Music. Drama musikal ini dijadwalkan bergulir selama sepekan dan dibawakan oleh grup asal Inggris, ditambah dua bintang lokal hasil audisi. Di Asia Tenggara, The Sound of Music kabarnya hanya akan pentas di Jakarta.

—Airlines

Kalstar Buka Rute Langsung Jakarta-Berau
Ubur-ubur ajaib Derawan kian mudah ditemui usai Kalstar meluncurkan rute Jakarta-Berau. Beda dari penerbangan sebelumnya, penumpang tak perlu transit di Balikpapan. Berita baik lainnya, pihak maskapai akan menyuguhkan makanan bagi penumpang.

Temukan kami di media sosial:

Twitter

– Instagram

– Pinterest

– Facebook

Google+

Show CommentsClose Comments

Leave a comment