Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Cathay Pacific Resmi Beroperasi di Terminal 3

Nyaris seminggu setelah Qatar Airways beroperasi di Terminal 3 Bandara Soetta, kini terminal paling anyar tersebut segera punya penghuni baru. Per 30 April 2019, Cathay Pacific akan memindahkan operasionalnya dari Terminal 2 ke Terminal 3. Maskapai ini akan menempati Island C dan D dengan di area keberangkatan.

Berita ini telah diumumkan secara resmi oleh Kantor Cabang Utama Bandara Internasional Soekarno-Hatta. Perpindahan maskapai asal Hong Kong tersebut melengkapi daftar maskapai internasional yang telah beroperasi di Terminal 3.

Untuk selalu menjaga kenyamanan dan kelancaran operasional di Bandara Internasional Soekarno-Hatta—khususnya penumpang maskapai Cathay Pacific, PT Angkasa Pura II (Persero) sebagai operator bandara menyampaikan, agar para pengguna jasa datang lebih awal dari jadwal penerbangan, minimal dua jam sebelumnya.

Febri Toga Simatupang selaku Senior Manager of Branch Communicatin & Legal Bandara Internasional Soekarno-Hatta, PT Angkasa Pura II (Persero) kembali mengingatkan penumpang untuk selalu memerhatikan okasi terminal yang tertera pada tiket dan petunjuk lain, baik berupa e-mail dari maskapai.

Baca juga: Layanan Baru China Southern; Rute Codeshare Baru JAL dan Garuda Indonesia

Perpindahan Cathay Pacific berkaitan dengan aturan baru Terminal 2 Bandara Internasional Soekarno-Hatta yang akan menjadi terminal berbiaya rendah atau low cost carrier Terminal (LCCT). Sampai saat ini, Terminal 2F telah diisi delapan maskapai bujet yang melayani rute internasional, yakni Cebu Pacific, Thai Lion Air, Lion Air, Batik Air, Malindo Air, Air Asia, Jet Asia Airways dan Scoot.

Informasi selengkapnya, kunjungi Cathay Pacific.

Show CommentsClose Comments

Leave a comment

0.0/5